WAY KANAN (benuanews.com) – memastikan vaksinasi berjalan kondusif, Polsek Gunung Labuhan melaksanakan pengamanan vaksin Covid 19 di Puskesmas Gunung Labuhan, Rabu(03/11).
Dalam pengamanan dilakukan langsung oleh Kapolsek Gunung Gunung IPTU A. Haris bersama Kanit Binmas Aipda M. Mujib dan Kanit Provos Bripka Jainuri.
Kapolsek Gunung Labuhan IPTU A. Haris menyampaikan adapun kegiatannya bertujuan untuk menertibkan peserta vaksinasi agar tertib dalam mengantri sehingga vaksinasi berjalan kondusif.
Meski demikian, masyarakat diimbau tetap waspada dan taat protokol kesehatan (prokes) dan selalu menggunakan masker supaya penyebaran COVID-19 dapat ditekan.
Ia menambahkan bahwa pandemi belum berakhir dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) telah dilonggarkan di Kabupaten Way Kanan.
Kapolsek minta masyarakat tetap patuhi anjuran pemerintah mengenai prokes untuk menghindari risiko lonjakan kasus lagi,” ungkapnya.
Selain itu, para peserta vaksin mulai dari pelajar sekolah SMP, SMA dan SMK serta masyarakat di himbau untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya serta selalu menjaga Kamtibmas. Yudi