Personel Samapta Polres Pandeglang Laksanakan Pengamanan Vaksinasi Massal

IMG_20210918_134818.jpg

PANDEGLANG Benuanews.com, Sat Samapta Polres Pandeglang Polda Banten, melakukan Pengamanan kegiatan Vaksinasi Masal di Pasar Anten Kelurahan Pandeglang Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang, Sabtu (18-09-2021)

Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah menerangkan, bahwa tujuan dari pelaksanaan vaksinasi masal ini untuk mempercepat pelaksanan vaksinasi nasional, serta meningkatkan imun masyarakat.

“Kita terus berupaya menggencarkan vaksinasi nasional untuk meningkatkan imun masyarakat,” kata Belny.

Dikatakannya, selain melaksanakan giat pengamanan vaksinasi, Sat Samapta Polres Pandeglang juga membagikan masker gratis kepada masyarakat dan penggunan jalan lainnya agar terhindar dari penularan virus covid-19

“Jumlah masker yang dibagikan sebanyak 200 masker, meski sudah divaksin kita tetap gunakan masker dan disiplin prokes” pungkasnya.(Baedi Muhtar/Humas)

scroll to top