Pasien COVID-19 Claster Gaduik dan Guguk di Agam Sudah Sembuh

WhatsApp-Image-2020-08-13-at-19.27.51-1.jpeg

Lubuk Basung, (benuanews sumbar) – Pasien claster Gaduik Kecamatan Tilatamg Kamang dan Guguk Kecamatan Ampek Koto dinyatakan sembuh, berjumlah enam pasien positif COVID-19 di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, setelah dirawat beberapa hari di Rumah Sakit Ahmad Mukhtar Bukittinggi dan Lokasi Karantina Padang Besi Kota Padang.

Hal tersebut disampaikan Kasman Zaini, Kepala Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Agam, mengatakan keenam pasien positif yang telah sembuh itu telah pulang ke rumahnya, Kamis (13/8).

Keenam pasien yang sembuh itu dengan inisial MRA (6) ZQN (3) keduanya claster Gadut, Kecamatan Tilatangkamang yang dirawat di Rumah Sakit Ahmad Mukhtar Bukittinggi sejak 25 Juli 2020.

Sedangkan empat pasien yang sembuh lainnya dengan inisial AH, AG, TR dan Z. Mereka merupakan klaster Guguk, Kecamatan Ampekkoto yang dirawat di Lokasi Karantina Padang Besi Padang semenjak 6 Agustus 2020.

“Keenam pasien itu dinyatakan negatif setelah dua kali melakukan tes usap,” katanya.

Jumlah pasien positif COVID-19 di Agam 47 orang. Dari 47 orang itu, 26 orang telah sembuh dan 21 orang lainnya masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Rasyidin Kota Padang, RSUD Lubukbasung, Rumah Sakit Ahmad Mukhtar dan Karantina Padang Besi Kota Padang.

“Kita berharap 21 pasien itu sembuh dan dinyatakan negatif dalam waktu dekat,” katanya. (rz)

scroll to top