Parimo Berduka, 3 orang meninggal dan 4 orang Hilang akibat Banjir Bandang

IMG-20220729-WA0017.jpg

Sulawesi Tengah,Benuanews.com
-Tiga warga meninggal akibat banjir bandang di Desa Torue, Kecamatan Torue, Kabupaten Parimo, Provinsi Sulteng, Kamis 28 Juli 2022 malam.

3 yang meninggal telah diidentifikasi, tiga diantaranya, Kasmin Toki (50), Mato (50) dan Aneke Solang (44).

Sementara, empat warga yang hilang merupakan nenek dan dua cucunya masih dalam pencarian warga dan tim sar setempat.

Informasi yang diterima media ini, hujan mulai turun sekitar pukul 19.30 hingga pukul 21.00 Wita mengakibatkan sungai di desa tersebut meluap ke perkampungan. Sekitar 150 rumah terendam.

Ketinggian air hingga sekitar 1,5 meter, membuat warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.

Hingga berita ini di tayangkan, air sudah mulai berangsur surut. Sementara, warga yang terdampak banjir masih bertahan di pengungsian.

Terpisah-
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Parigi Moutong, Rifai membenarkan peristiwa banjir bandang yang menerjang Desa Torue.Ia menjelaskan bahwa ketiga korban meninggal dunia tersebut berada di dua lokasi berbeda yakni, dua orang korban yang meninggal dunia karena terjebak dan terseret banjir dalam mobil saat melintas di jalan Trans Sulawesi, sementara satu orang lagi adalah warga yang terjebak banjir bandang di dalam rumah

Banjir bandang disebutnya datang secara tiba-tiba hingga sebagian warga tidak sempat melarikan diri dan terjebak dalam rumah.

Tak hanya warga, sejumlah kendaraan juga terlihat dalam beberapa video amatir yang tersebar berada pada posisi terjebak banjir bandang.

Tak hanya itu, banjir bandang juga disebut membuat Desa Torue terisolir. Sementara, informasi menyebutkan bahwa banjir bandang terjadi di beberapa wilayah selain Desa Torue, antara lain; Purwosari, Tindaki, Tokase, Tana Lanto, Tolai, hingga Balinggi..***

R-/Is

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top