Novi Hendri Fasilitasi CSR PDAM Bagi Warga Kurang Mampu

IMG-20220809-WA0001.jpg

Padang Panjang, Benuanews.com,- Novi Hendri Anggota Ketua Bapemperda DPRD Kota Padang Panjang dari partai Golongan Karya (Golkar ) bantu fasilitasi mendorong agar Corporate Sosial Responsibilities (CSR) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di Padang Panjang ikut membantu biaya pemasangan baru Air di rumah warga kurang mampu yang terletak di RT 15 Silaing Bawah Padang Panjang

Niat baik wakil rakyat itu disambut baik oleh direktur PDAM kota Padang Panjang Adrial .A.Bakar .dia menyetujui proposal permohonan pasang saluran baru air PDAM kerumahnya warga kurang mampu atas nama Saidil RT 15 Silaing Bawah yang ditanda tangani oleh lurah Silaing Bawah dan RT 15 tersebut .

Pagi menjelang siang ,Senin 8/8 bertepatan dengan hari Asyura 1444 H Novi Hendri mendapatkan kehormatan dari PDAM sebagai orang yang memfasilitasi CSR pasangan baru rumah warga kurang mampu itu untuk menyerahkan langsung saluran baru secara simbolis yang telah dipasang teknisi PDAM tersebut disaksikan lurah Silaing Bawah Dedi Andrian dan RT setempat

Novi mengatakan dia sangat berterima kasih pada PDAM yang telah mengabulkan permintaan CSR nya bagi warga kurang mampu dalam bentuk pemasangan saluran rumah baru .program ini sangat bagus dan bisa membantu warga kurang mampu dalam menikmati air bersih sebagai kebutuhan hidup.

Dihari yang sangat baik ini ,bulan Muharam bertepatan dengan hari asyura secara lembaga kita sangat apresiasi kegiatan ini agar tetap diteruskan katanya ,juga ucapan terima kasih pada lurah silaing bawah dan RT yang juga telah mau membantu bisa terealisasinya pemasangan air bersih bagi warga kurang mampu ini tuturnya

Direktur PDAM Adrial mengatakan “Kebijakan tersebut diambil sebagai bentuk kepedulian pemerintah (BUMD) terhadap masyarakat khususnya warga miskin, serta untuk pengembangan PDAM Padang Panjang ke depan,” katanya.

Sebenar program ini ada di PDAM katanya tapi dalam bentuk kerja sama dengan dinas perindag kota Padang Panjang karena Pandemi program ini terhenti ,namun kali ini datang dari usulan aspirasi wakil rakyat kita Novi Hendri yang juga mantan ketua DPRD Padang Panjang dua periode (2009-2014 dan 2014-2019 )

Ia menjelaskan sebelumnya pihaknya sudah melakukan pendaftaran sekaligus penelitian secara langsung ke rumah penerima bantuan tersebut, agar terealisasi sebagaimana mestinya.

Kami dari PDAM berharap kepada setiap warga baik penerima bantuan, agar dapat menggunakan fasilitas air bersih sesuai dengan kebutuhan.

“Sebab penggunaan air yang berlebihan, secara otomatis dapat menambah beban yang harus dibayarkan,” katanya.

Sementara itu, Saidil , warga penerima bantuan mengaku pihaknya merasa sangat bersyukur dengan adanya bantuan tersebut, karena dengan program itu ia dan keluarganya akan dapat menikmati air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

“Kami nantinya tidak jauh-jauh lagi mencari air bersih, karena ada bantuan gratis yang langsung dipasang hingga ke rumah,” ucapnya. (Paulhendri) teks foto Novi Hendri saat menempelkan stiker CSR PDAM usai menyerahkan secara simbolis pada warga kurang mampu didampingi direktur PDAM Adrial ,lurah Silaing Bawah Dedi Andrian dan RT setempat .

scroll to top