Naaah ..Kena Batunya ,Tiga Pria  Diciduk Dipintu Masuk Taman Wisata Lembah Harau 

IMG-20210618-WA0043.jpg

Limapuluh Kota ,- BenuaNews .Tanpa mikir dan nekad. Itulah cara untuk  memungut uang masuk ke Objek Wisata Lembah Harau tanpa memberikan karcis tanda Masuk (Pungli.red) tiga orang pria dibekuk Tim Opsnal Satreskrim Polres Limapuluh Kota, Jumat pagi 18 Juni 2021 di Gerbang masuk Pintu Objek Wisata Lembah Harau Jorong Lubuak Limpato Nagarian Tarantang Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota – Sumatera Barat. 

Penangkapan terhadap ketiga pria, SB (56), LM (43) dan MT (32) dipimpin langsung Kasat Reskrim Polres Limapuluh Kota, AKP. Mulyadi didampingi KBO Satreskrim, IPTU. Army Ariosa serta Kanit Reskrim, AIPDA. Bainur. Selain tiga tersangka yang diduga melakukan pungli dengan cara memungut uang masuk tanpa memberikan karcia itu, Tim Kepolisian juga mengamankan Barang Bukti (BB) Pungli sebesar Rp. 200 ribu rupiah. 

” Iya, kita melakukan penangkapan terhadap tiga orang pria yang melakukan Pungutan Liar (PUNGLI) di pintu masuk Lembah Harau. Ketiganya kita tangkap saat kita melakukan Patroli ke Lembah Harau. ” sebut Kapolres Limapuluh Kota, AKBP. Trisno Eko Santoso melalui Kasat Reskrim AKP. Mulyadi, Jumat sore 18 Juni 2021. 

AKP. Mulyadi juga menambahkan, Patroli yang dilakukan untuk menanggapi keluhan masyarakat terhadap aksi premanisme dan pungutan liar yang selama ini meresahkan, sekaligus menindak lanjuti intruksi Kapolri untuk membasmi aksi Premanisme. 

” Praktek Pungli tersebut dilakukan dengan cara memungut uang masuk terhadap sebuah bus Pariwisata sebanyak Rp. 200.000,- tanpa memberikan Karcis masuk objek wisata. Kita (Tim Opsnal Satreskrim. Red)langsung mengamankan 3 (tiga) orang tersangka Pungutan Liar (Premanisme). Ini juga merupakan tindaklanjut Kapolri terkait aksi Premanisme” ucapnya. 

Satu dari tiga tersangka yang ditangkap merupakan warga Jorong Tarantang Nagari Tarantang serta dua orang lainnya merupakan warga Jorong Lubuak Limpato. 

Salah seorang tersangka yang ditangkap saat menjalani pemeriksaan menyebutkan bahwa ia dan dua orang rekan lainnya melakukan aksi tersebut (PUNGLI.red) di pagi hari sebelum petugas resmi karcis Masuk ke Lembah Harau bertugas. 

” Kami melakukannya di pagi hari sekitar jam 7 sebelum petugas resmi datang. Per orang biasanya kami minta lima ribu rupiah. ” sebut SB kepada penyidik. 

Hingga kini ketiga tersangka masih menjalankan pemeriksaan di Mapolres Limapuluh Kota kawasan Ketinggian Kecamatan Harau. (Yuni ).

scroll to top