Mukhlis SE Jemput Aspirasi Konsituen Dapil Koto Tangah

IMG-20221009-WA0013.jpg

Padang, Benuanews.com,- Masa istirahat sidang (Reses) III tahun 2022, wakil rakyat di DPRD Kota Padang dari Partai Demokrat Mukhlis SE turun jemput aspirasi masyarakat konstituennya pada daerah pemilihannya di Jln Hamka no 20 RT 1 RW 3 Kel Parupuk Tabing Kec Koto Tangah Kota Padang.

Dalam sambutannya anggota DPRD Kota Padang Mukhlis SE dari Fraksi Partai Demokrat Dapil Kecamatan Koto Tangah Kota Padang menjelaskan tentang tujuan dari diadakannya kegiatan reses. Selain itu Ia juga memaparkan tentang aspirasi yang sudah terlaksana di tahun 2022 dan juga di tahun 2023.

“Jadi tujuan reses itu adalah untuk menjemput aspirasi masyarakat yang ada di daerah pemilihannya. Guna untuk di usulkan di RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah) yang dilaksanakan tiga kali dalam setahun. Dimana satu kali kegiatan reses dilakukan selama 5 hari,” ungkap

Lebih lanjut Mukhlis juga memaparkan aspirasi masyarakat yang sudah terealisasi dan akan terealisasi pada tahun 2022. Bantuan kelompok ibu-ibu, kongsi kematian, bantuan PAUD, bantuan biaya pendidikan dan biaya kuliah untuk mahasiswa.modal usaha bagi masyarakat yang kurang mampu.

Selanjutnya Mukhlis juga mendengarkan aspirasi masyarakat yang hadir guna untuk di usulkan di RKPD. 

Dimana kata Mukhlis, RKPD merupakan dokumen yang menjadi penerjemahan dari visi, misi dan program kepala daerah yang ditetapkan dalam RPJMD kedalam program dan kegiatan pembangunan tahunan daerah.

Dalam kesempatan ini Mukhlis SE mencatat ada 3 usulan yang diajukan oleh warga RT 1 RW 3

  1. Bantuan Gerobak untuk berdagang
  2. Bantuan untuk lansia
  3. Bantuan biaya pendidikan dan biaya kuliah
    4.Bantuan modal usaha
  4. Bantuan kelompok senam
    6.bantuan kongsi kematian.

Turut hadir dalam kegiatan reses Sekretaris Lurah Parupuk Tabing Dasreli tokoh masyarakat serta warga RW 3 Kelurahan Parupuk Tabing.

(Marlim)

scroll to top