Lebaran hari ke -3 , Polsek Tualang Patroli Objek Vital dan Toko Serta Rumah Kosong.

IMG-20230424-WA0146.jpg

Perawang – Benua news.com : Dalam rangka menjamin keamanan diwilayah hukumnya, polsek Tualang-Polres Siak-Polda Riau patroli objek vital perbankan dan pertokoan yang ada di wilayah hukum Polsek Tualang. Senin 24 April 2023

Tidak terasa sudah 3 hari kita melaksanakan lebaran idul Fitri dan ada beberapa toko yang buka, seperti toko emas yang berada di Pasar Tuah Serumpun km. 4 Kel. Perawang Kec. Tualang Kab. Siak. Hal ini tidak luput dari personil Polsek Tualang dalam melaksanakan Patroli C3 antisipasi terjadinya Tindak Pidana dan keberadaan Polisi ditengah-tengah masyarakat. Sehingga masyarakat dalam melakukan aktifitas merasa aman.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang berpotensi mengganggu jalanya ketertiban dan keamanan, personil Polsek Tualang yang dipimpin IPDA SUGENG MISHARI.SH dan 10 rekanya melakukan penyisiran dan lakukan patroli di seputaran kawasan objek vital seperti perbankan dan pertokoan.

Kapolres Siak AKBP RONALD SUMAJA melalui Kapolsek Tualang KOMPOL ARRY PRASETYO.SH.MH turut membenarkan perihal personilnya yang melaksanakan patroli, “dimana personil tersebut melaksanakan Patroli ke toko emas Pasar Tuah Serumpun, Objek Vital perbankan dan rumah kosong yang ditinggal mudik lebaran.

Hal ini diharapkan dapat meminimalisir potensi kejahatan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat Perawang yang melaksanakan mudik.

(Agus zega)

scroll to top