LAUNCHING KICK OFF PEMBANGUNAN TELKOM KEPULAUAN MENTAWAI

MENTAWAI (benuanews.com) ~ Bertempat di Aula Bappeda Mentawai berlangsung Launching Kick off Pembangunan Telkom Kepulauan Mentawai (Tuapejat-Sioban), dengan tema “Telkom Sipulelek Untuk Mentawai Sipulelek, Mentawai Adalah Milik Kita Bersama Bangsa Indonesia”. (Jum’at, 04/02/2022).

Wakil Bupati Kab. Kep. Mentawai Kortanius Sabaleake mengapresiasi PT. Telkom Indonesia Tbk yang mencanangkan pemasangan Kabel Fiber Optik (FO) dari Tuapejat ke Sioban.
“Mau tidak mau, suka tidak suka Telkom akan menjawab semua kebutuhan kita. Saat ini hampir semua aspek kehidupan kita tidak terlepas dari internet. Jika pembangunan jaringan fiber optik ini rampung diseluruh wilayah Mentawai, masyarakat kita akan memperoleh kemudahan akses telekomunikasi dan internet.”

General Manager Telkom Witel Sumbar Alfi Sumarta menyebutkan bahwa pengembangan jaringan telekomunikasi berawal dari pembangunan jaringan optik laut dari Padang ke Tuapejat.
“Kita akan membangun jaringan Fiber Optik dari Tuapejat ke Sioban, sehingga daerah yang dilewati akan bisa mendapatkan akses internet.”

“Setelah rampung di Tuapejat, kami akan melanjutkan pembangunan jaringan Fiber Optik di Pulau Pagai dan Pulau Siberut,” imbuh GM Telkom Witel Sumbar Alfi Sumarta.

Ditempat yang sama Kepala Dinas Kominfo Mentawai Heri Robertus mengatakan, “Kedepannya blank-blank spot yang selama ini masih banyak di Mentawai, kita akan coba lakukan ada akses internet dengan adanya jalur kabel FO Telkom .
Ada baiknya blank-blank spot yang tidak dilewati oleh Kabel FO Telkom, kita coba buka peluang bagi provider lain yang punya usaha USP untuk bangun radio link atau radio IP, untuk Penyebaran informasi secara merata. Target kita di Kominfo 2022 ini adalah memaximalkan hubungan kerja sama yang harmonis supaya pengusaha – pengusaha USP mau menanamkan usahanya di Mentawai supaya blank – blank spot bisa teratasi.”

Launching Kick off Pembangunan Telkom Kepulauan Mentawai tersebut dihadiri Wakil Bupati Kab. Kepulauan Mentawai Kortanius Sabaleake didampingi Staf Ahli, Kepala Dinas Kominfo Heri Robertus, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga Joni Anwar, General Manager Telkom Witel Sumbar Alfi Sumarta bersama rombongan, Jajaran Forkopimda, Camat, Kepala Desa dan Masyarakat.(W).

scroll to top