Lapas Suliki buka Layanan Informasi Seleksi CPNS 2024 secara Gratis bagi Masyarakat.

IMG-20241016-WA0082.jpg
Benuanews.com,-Limapuluh Kota Lembaga Pemasyarakatan kelas III Suliki membuka layanan Konsultasi dan informasi Khusus Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2024 secara Gratis, bertempat di Ruang PTSP Lapas Suliki.
Para pelamar CPNS Tahun 2024 khususnya formasi Polisi Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) bagi SMA/sederajat dengan bagian Penjaga Tahanan, maupun jenjang strata satu atau S1. Bisa menanyakan lebih lanjut mengenai informasi Seleksi CPNS 2024 di Lapas Suliki
Layanan Konsultasi secara gratis ini dibuka dari hari senin sampai hari jum’at mulai dari jam 8.30 pagi sampai jam 14.00.
Salah satu pelamar yang akan melanjutkan tahap seleksi SKD mendatangi lapas suliki untuk mengetahui informasi lebih detail mengenai aturan tata tertib dan Ambang batas Nilai SKD CPNS 2024
Kalapas suliki, kamesworo juga ikut memberikan motivasi bagi para pejuang CPNS 2024 agar semangat belajar dan berjuang untuk hasil lulus yang diharapkan perlu pengorbanan.
“Jangan lupa belajar dan berdo’a agar diberi kelancaran pada saat test berlangsung”
Kames menambahkan layanan ini dikhususkan bagi mereka yang ingin menanyakan secara langsung kita buka secara gratis tanpa dipungut biaya. Ucapnya
Sekedar informasi Hingga Senin (26/8/2024), jumlah pelamar yang telah menyelesaikan pendaftaran mencapai 23.255 orang, Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) tahun 2024 mengalami lonjakan besar.(Julian)
scroll to top