MENTAWAI (benuanews.com) ~ Bantuan dari Pemko dan Baznas Kota Padang bagi korban terdampak gempa di Siberut tiba di Dermaga Tuapejat dengan menggunakan Kapal KN Ramawijaya milik Kantor Pencarian dan Pertolongan Mentawai.(09/09/2022).
Bantuan yang di antarkan langsung oleh Kabid Linjamsos Kota Padang Devi Susanti Razif, S.Sos bersama Kabid Pengumpulan Zakat Baznas Kota Padang Firmansyah, S.Pdi beserta rombongan dari Dinas Sosial dan Baznas Kota Padang tiba di Dermaga Tuapejat pada pukul 15.00 Wib. Rombongan tersebut menuju Posko BPBD Mentawai untuk menyerahkan bantuan, yang diterima langsung oleh Kasi Logistik BPBD Mentawai Erijon.
Kabid Linjamsos Kota Padang Devi Susanti Razif, S.Sos mengungkapkan kepada Benuanews.com perihal perjalanan pengiriman bantuan gempa ke Kabupaten Kepulauan Mentawai dengan menggunakan KN. Ramawijaya.
“Perjalanan pengiriman bantuan gempa ke Mentawai dengan menggunakan KN. Ramawijaya hari ini sangat nyaman dan berjalan lancar serta didukung cuaca yang cukup bersahabat.”
“Laut Mentawai sangat indah dan sepanjang perjalanan tadipun kami sempat melihat banyaknya ikan Lumba-lumba secara dekat. Berbeda dengan laut lainnya,” ungkap Devi.
“Terimakasih kepada Kantor SAR Mentawai yang sudah memberi tumpangan untuk membawa bantuan bagi saudara – saudara kita korban gempa yang di Pulau Siberut,” ucap Devi.
Ditempat berbeda Kakansar Mentawai Akmal, S.Sos membenarkan penggunaan KN. Ramawijaya mengangkut bantuan untuk korban gempa.
“KN. Ramawijaya kebetulan sedang berada di Padang dan hendak melakukan perjalanan kembali ke Mentawai. Bertepatan dengan Dinas Sosial Kota Padang hendak melakukan pengiriman bantuan gempa bagi saudara kita korban terdampak gempa di Pulau Siberut. Dan ini misi kemanusiaan. Niat yang baik akan selalu mendapatkan waktu yang baik,” kata Kakansar Mentawai.
Bantuan yang diserahkan berasal dari Pemko Padang dan Baznas Kota Padang berupa Beras, Mie instan, Gula, Kopi, Saos, Kecap, Roti/makanan anak, Kain sarung, Selimut, Handuk, Pembalut dan Perlengkapan Wanita.(W).