Ketum KONI Dan Gubernur Jambi Melepas Atlit,Pelatih Dan Official,Bertanding Di PON XX Papua

IMG_20210911_204913_compress24.jpg

JAMBI.(Benuanews.com)-Gubernur Jambi, Al Haris Melepas Para Atlet dan Pelatih yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua pada tanggal 2-15 Oktober 2021.

Al Haris menyampaikan kepada Atlit yang akan bertanding akan memberikan penghargaan untuk para atlit dan pelatih yang berhasil mendapatkan prestasi terbaik di pekan olahraga Nasional (PON) XX Papua nanti.

Gubernur Jambi  Al Haris di hadapan para atlet dan pelatih pada pelepasan Kontingen Jambi menuju PON XX Papua,juga mengatakan pemerintah Provinsi Jambi , memberikan  bonus bagi atlet peraih medali , untuk medali emas senilai Rp300 juta, perak Rp125 juta dan perunggu Rp75 juta untuk para atlet dan para pelatih  medali emas mendapatkan Rp250 juta, perak Rp100 juta dan perunggu Rp75 juta”kata alharis.dihalaman KONI Sabtu 11/09/21

“Pemerintah Provinsi Jambi juga berharap bonus bagi atlit dan pelatih agar terus bersemangat untuk meraih juara di PON XX papua”

Ditempat yang sama  Ketua Umum KONI Provinsi Jambi, Budi Setiawan mengatakan, Kontingen Jambi dipimpin oleh AS Budianto dengan jumlah atlet sebanyak 101, pelatih 30 terdiri atas 22 cabang olahraga dan official.

Alhamdulillah dan terima kasih kepada gubernur Jambi Al Haris telah memberikan semangat untuk para atlit dan pelatih dengan memberikan motivasi bonus untuk “pungkas Budi Setiawan Ketua Umum Koni Provinsi Jambi.

Tampak hadir di acara pelepasan tersebut Danrem 042/Gapu,PJ Dispora, pejabat utama Pemerintah Provinsi Jambi,Pengurus KONI Prov.Jambi,Atlit, pelatih,official,dan tamu undangan.
(Ardi)

scroll to top