Liki Cafe Sungai Lambai — Peresmian Galeri MK ini dihadiri Ketua GOW Ny. Betty Yulian Efi, ketua Dharma wanita Ny. Fitri Syamsurizaldi, bertempat di area Kafe Liki Sungai Lambai, Senin(1/11/21).
Untuk diketahui galeri yang di prakarsai oleh istri -istri karyawan – karyawati PT. Mitra Kerinci ini adalah sebuah ide kreatif dan inovatif sebagai wadah dalam mempromosikan produk – produk lokal baik itu khas mitra kerinci maupun khas kabupaten Solok Selatan.
Pada kesempatan ini Ny. Erniati Khairunnas berpesan ” Mengharapkan PT. Mitra Kerinci terus berinovatif agar masyarakat mengapresiasi usaha keras yang telah dilakukan dalam rangka mengembangkan usaha – usaha berbasis lokal, yang mana hal tersebut juga sejalan dengan visi misi kepala daerah Maju Bersama Sejahtera Untuk Semua”, tegas Ketua TP-PKK Tersebut.
Adapun produk yang di suguhkan pada galeri MK tersebut diantaranya, Produk Ekoprin yaitu produk Berbahan dasar dari kain yang berasal dari serat alam, kemudian dilakukan proses pewarnaan dan pemberian pola dengan menggunakan bahan alam untuk menciptakan warna serta pola motif yang menarik yang berasal dari bagian tumbuhan, seperti daun, bunga, batang atau ranting tumbuhan. Produk itu bisa berbentuk Tas, bahan dasar baju, jilbab, dan lain sebagainya.
Diharapkan ke depan galeri ini dapat menarik peminat masyarakat dan dikenal oleh masyarakat solok selatan khususnya, nasional umumnya. (Hy)