Ketua Komisi II DPRK Banda Aceh, Kita Dukung Kebijakan Pj Walikota

IMG-20230122-WA0017.jpg

Banda Aceh,Benua News.com- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) mendukung kebijakan yang diambil Penjabat (Pj) Walikota Banda Aceh, Dr H Bakri Siddiq SE MSi, pergantian pejabat eselon III di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh, Sabtu (21/01/2023)
“Adapun sebanyak 6 pejabat eselon III di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh dievaluasi oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh.”
“penggantian pejabat di lingkungan pemerintahan itu merupakan sebuah hal yang biasa dalam sebuah organisasi pemerintahan, dan pemilihan pejabat itu sendiri merupakan hak prerogatif Dr. H. Bakri Siddiq SE MSi.” Kata Ketua Komisi II DPRK Banda Aceh H. Heri Julius S.Sos MM.
Dalam hal memilih pejabat, Pj Wali Kota Banda Aceh tentunya sudah dilakukan dengan berbagai pertimbangan dan penilaian, bahkan sudah berkoordinasi dan mendapat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
“Kalau pun adanya pergantian itu kewenangan dari beliau, dan tentu sudah berkoordinasi dengan badan pertimbangan jabatan (baperjakat) dan diteruskan Kemendagri,” jelasnya.
Heri Julius menjelaskan lagi, yang terpenting dalam pelantikan ini, pejabat yang diberi amanah dapat bekerja sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsinya.
Sebagai pununjang kinerja Bakri Siddiq sebagai Pj Wali Kota Banda Aceh untuk menuntaskan persoalan besar di Kota Banda Aceh, ketika menjalankan roda pemerintahan, asalkan pejabat yang dilantik bisa bersinergi dan bekerja sama dengan pejabat lain.
“ soal siapa yang mengisi jabatan itu merupakan hal biasa, selagi pejabat tersebut masih berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN).”
“Dan saya pikir itu boleh boleh saja, asalkan tidak melanggar statuta yang ada,” Kata Heri Julius.
Konon, disebut sebut jabatan yang diemban sekretaris Dinas (Sekdis) Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG), Zulfikri, merupakan adik kandung Pj Walikota Bakri Siddiq.
“Saya rasa kenapa tidak, terlepas beliau berpengalaman di birokrasi pemerintahan, serta telah mengikuti lelang jabatan.”
Kita berharap kedepannya, pejabat yang di tunjuk oleh Pj Walikota Banda Aceh, mampu bekerja secara baik dalam mendorong dan meningkatkan pembangunan di kota Banda Aceh.
Terakhir, politisi partai NasDem Kota Banda Aceh itu berharap pejabat yang dilantik dan ditunjuk oleh Pj Walikota memiliki kapasitas dan kredibilitas.
“Saya yakin, terhadap pejabat yang dipercayakan oleh Pj Walikota Bakri Siddiq memang pantas untuk menduduki jabatan tersebut,” Tutup Heri Julius, politisi partai NasDem Kota Banda Aceh ini.

(*)

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top