Ketua DPW Sumut: Parsindo Masih Sebagai Calon Peserta Pemilu 2024

IMG-20221008-WA0054.jpg

Medan,Benuanews.com.
Partai Swara Rakyat Indonesia (PARSINDO) Sampai saat ini masih tercatat sebagai salah satu calon partai peserta pemilu 2024. Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Swara Rakyat Indonesia (PARSINDO) Sumatera Utara Ahmad Syahrul Siregar, SH saat ditemui wartawan di kantor DPW Parsindo Sumut di Komplek Tritura Point Jalan Tritura Medan, Sabtu (8/10).

Syahrul mengatakan hingga saat ini belum ada keputusan resmi dari KPU RI yang menyatakan bahwa Parsindo gagal melaju ke tahapan pemilu selanjutnya.

“Sampai saat ini belum ada keputusan resmi dari KPU RI yang menyatakan Parsindo gagal menjadi peserta pemilu seperti pemberitaan yang beredar sepekan ini,” tutur syahrul.

Syahrul mengaku mendapatkan informasi bahwa beberapa pengurus DPD di Sumut dan di beberapa provinsi di Indonesia memperoleh undangan dari KPUD untuk menghadiri rapat Koordinasi pelaksanaan verivikasi faktual kepengurusan dan keanggotaan partai politik calon peserta pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pekan depan.

Sehingga menurutnya, hal itu secara tidak langsung juga membantah berita miring yang mengatakan Parsindo gagal ke tahap selanjutnya.

Untuk itu Syahrul berpesan kepada seluruh pengurus DPD hingga DPC Parsindo di Sumut untuk tetap melakukan konsolidasi keseluruh anggota dan tetap membangun komunikasi kepada KPUD dan Bawaslu di daerah masing-masing.

“Jadi tetap semangat untuk seluruh pengurus DPD dan DPC se Sumut dan jalin komunikasi ke seluruh elemen, hadiri setiap kegiatan yang diselenggarakan baik KPUD dan Bawaslu di daerah masing-masing” pungkas Syahrul.

( Darmayani )

scroll to top