Bukittinggi, Benuanews,,- Ketua Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia (Aprindo) Sumatera Barat Rinaldi menerima kunjungan Ketua HRAcademy Sumatera Barat Wevy Maritha Istianti di Lhoubuak Cafe Bukittinggi, Rabu 15 Desember 2021.
Dalam kunjungan tersebut, Wevy Maritha Istianti didampingi oleh pengurus HRA Rismawati dan Menthor HRAcademy Santo serta pengurus lainnya.
Kerja sama dan sinergitas antara Aprindo dan HRAcademy menjadi pesan utama yang disampaikan oleh Ketua HRAcademy Sumbar saat menyampaikan Maksud dan Tujuan Audensi di Hadapan Ketua Aprindo Sumbar.
“Maksud dan tujuan kami berkunjung ke Ketua Aprindo adalah mohon kesediaan beliau untuk memfasilitasi UMKM Sumatera Barat dalam memasarkan produk anggota kami” ujar Wevy.
Menanggapi harapan ketua HRAcademy Sumbar tersebut, Rinaldi menyampaikan kesediaannya untuk membantu. “Saya sebagai Ketua Aprindo Sumbar sangat mendukung apa yang diharapkan oleh Ketua HRAcademy Sumbar ini” ujar Alumni SMP 5 Padang ini.
Selain itu dia menjelaskan kalau keberadaan HRAcademy saat ini perlu melakukan adaptasi di tengah masifnya digitalisasi dalam banyak bidang, tak terkecuali hal pemasaran secara manual melalui anggota Aprindo
“Hal yang paling penting bagi pelaku UMKM adalah pemasaran” ujar Rinaldi. Untuk itu dirinya siap membantu UMKM Sumbar yang tergabung dalam HRAcademy untuk mendapat tempat di supermarket-supermarket anggota Aprindo.
Menurut Rinaldi Aprindo sudah berkomitmen membantu UMKM Sumatera Barat untuk tumbuh dan berkembang. Bahkan saat ini Rinaldi sedang mengusahakan Randang Zara anggota Komunitas Randang Minang untuk mendapatkan pasar Internasional.
Diakhir pertemuan, Rinaldi mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ketua HRAcademy dan rombongan yang sudah berkenan berkunjung ke Bukittinggi. “Terima kasih kepada ibu Wevy dan rombongan, semoga pembicaraan hari ini awal dari sebuah kerjasama yang berkesinambungan” akhir Eri panggilan akrab Rinaldi.