Kejar Target, Polsek Cijaku Polres Lebak Adakan Vaksin Keliling Kampung

IMG-20211202-WA0210.jpg

Lebak Banten – Benuanews.com – Polsek Cijaku Polres Lebak kembali melaksanakan vaksinasi Covid-19 keliling ke kampung-kampung. Kali ini, petugas menyasar warga Kampung Cikopak, Cipicung, Ciramea, Sindang Patih Desa Kandangsapi Kec. Cijaku Kab. Lebak. Kamis 2/12021

Pantauan di lokasi, warga tampak antusias mengikuti vaksinasi meskipun cuaca hujan.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra SIK.,MIK melalui Kapolsek Cijaku IPTU Kasih Suparja mengatakan, petugas kembali melaksanakan vaksinasi keliling ke sejumlah Kampung-kampung yang jauh atau akses jalannya rusak untuk mempercepat vaksinasi di Kecamatan Cijaku. Pasalnya, berdasarkan hasil evaluasi tingkat Kecamatan Cijaku vaksinasi di daerah setempat masih rendah.
“Masyarakat kesulitan mendatangi gerai-gerai vaksin karena akses jalan, sehingga tim vaksinator Puskesmas Cijaku bersama Polsek Cijaku yang datang langsung ke wilayah ini untuk melakukan vaksinasi,” kata Kapolsek.

(Aguh)

scroll to top