Keharmonisan dan Kebersamaan Menipiskan Jarak, Namun Menebalkan Iman dan Akhlak

IMG-20240312-WA0169.jpg

Lumajang,BenuaNews.com-Dalam bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, umat Muslim di seluruh dunia merayakan keagungan bulan suci dengan berbagai ibadah, termasuk shalat tarawih.

Lapas Kelas IIB Lumajang-Kanwil Kumham Jatim mengadakan kegiatan shalat tarawih dibulan Ramadhan hari pertama. Senin 11/03/2024

Kegiatan tersebut menjadi lebih istimewa dengan kehadiran Kalapas beserta jajaran pejabat struktural dalam suasana kebersamaan dan keharmonisan. Mereka turut serta ikut mengikuti kegiatan keagamaan ini dengan penuh rasa kebersamaan.

Selain itu, kegiatan shalat tarawih juga turut diikuti oleh 16 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang dengan penuh rasa syukur dapat beribadah di bulan suci Ramadhan. Kehadiran mereka dalam kegiatan keagamaan ini menjadi bukti nyata akan semangat memperbaiki diri dan mendekatkan diri kepada Allah.

Setelah shalat tarawih, kegiatan keagamaan dilanjutkan dengan tadarus Al-Qur’an, di mana para WBP dengan khidmat membaca ayat-ayat suci sebagai bentuk penghormatan terhadap kitab suci umat Islam. Semangat belajar dan membaca Al-Qur’an menjadi bagian dari proses pembinaan spiritual dan mental yang dijalani oleh para WBP selama menjalani masa hukuman.

“Kegiatan ini menjadi momentum bukan hanya bagi umat Muslim di Lapas Lumajang, tetapi juga bagi seluruh jajaran pihak terkait untuk memperkuat hubungan kekeluargaan, toleransi, serta harmoni”-ungkap Mahendra Sulaksana selaku Kalapas Lumajang.

Semoga kegiatan keagamaan ini menjadi amal ibadah yang diterima di sisi Allah dan memberikan kebaikan serta ketenangan bagi seluruh insan yang terlibat.

Star

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top