Kapolsek Tanah Jawa Gelar Patroli Dialogis Berikan Himbauan melalui Program Pojok Pemilu polres Simalungun

IMG-20240118-WA0071.jpg

Tanah Jawa,Simalungun.Benuanews.com – Pada Hari Kamis tanggal 18 Januari 2024 sekira pukul 10.30 wib,Kapolsek Tanah Jawa KOMPOL Manson Nainggolan.SH.M.Si yang diwakili oleh Kepala seksi Umum (Kasium) AIPTU P.E. Pakpahan melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis di Nagori Bah Kisat dan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat melalui Program Pojok pemilu polres Simalungun .

“Kegiatan patroli dialogis pojok pemilu ini dilakukan untuk memastikan tahapan memilu tahun 2024 di Polsek Tanah Jawa aman dan kondusif”.ujarnya

Masih lanjut AIPTU P.E. Pakpahan yang mewakili Kapolsek menerangkan ” kegiatan Patroli Dialogis serta himbauan melalui program Pojok Pemilu tersebut adalah untuk memastikan tahapan pemilu tahun -2024 di Kabupaten Simalungun dan khususnya di Wilayah Hukum Polsek Tanah Jawa aman dan kondusif dan juga Kasium Polsek Tanah Jawa menyampaikan bahwa patroli dialogis bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat, untuk menjaga kualitas dan integritas masyarakat dalam penyelenggaraan
Pemilu 2024, sebagai upaya membangun kesadaran masyarakat atas partisipasi pengawasan pemilu yang aman dan damai .” Jelasnya

Selanjutnya AIPTU P.E. Pakpahan berkesempatan memberikan Nomor HP dan juga nomor hp Bhabinkamtimas agar masyarakat dapat menghubungi dengan cepat apabila ada hal-hal yang menggangu kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanah Jawa.

Giat sambang dan Patroli dialogis berjalan dengan lancar dan baik.Dengan cuaca cerah selama berlangsungnya kegiatan.

Reporter ;
Dedi Sinaga

scroll to top