Kapolsek Mestong AKP Shirlen Noviani Punya Cara Sendiri,Hadapi Pasien Yang Takut Jarum Suntik Saat Vaksinasi

IMG-20210928-WA0054.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)- Polsek Mestong Bersama personil Polres Muaro Jambi lakukan pengamanan Vaksinasi massal yang diselenggarakan serentak di tiga desa,oleh satgas Covid 19 Kabupaten Muaro Jambi

Kegiatan vaksinasi massal serentak dilakukan di tiga tempat desa yang berbeda di kabupaten Muaro Jambi,Guna mempercepat penanganan Covid 19.

Dari tiga desa pelaksanaan vaksinasi di selenggarakan di kecamatan Mestong dengan menyiapkan sekitar 620 Vaksin dari total Tiga desa sebanyak 1200 Vaksin, bertempat di Gedung Serba Guna Desa Pondok Meja Kabupaten Muaro Jambi.

Dalam kegiatan vaksinasi tersebut dihadiri langsung oleh Kabag Sumda AKP A Roni,Kapolsek Mestong AKP Shirlen Noviani, Kabag Sumda AKP A Roni Canra, Kasat Lantas AKP Nafrizal, Kasubag Humas AKP Amradi, Personel Polres Muaro Jambi

Dari pantauan awak media yang meliput kegiatan tampak kejadian lucu yang terjadi saat vaksinasi berlangsung.

Pria dengan bertubuh tegap kekar yang diketahui pekerjaannya adalah seorang  security datang untuk mendaftarkan vaksin,pria tersebut rupanya takut atau phobia sama jarum suntik, sehingga membuat suasana para antrian di gedung serba guna Tertawa, melihat ketakutan Pria bertubuh besar itu.

Kapolsek Mestong AKP Shirlen Noviani,bersama camat yang mengetahui kejadian tersebut langsung menghampiri pria bertubuh besar itu dengan menenangkan pria yang takut dengan jarum suntik

Trik AKP.shirlen kepada Pria tersebut dengan mengalihkan pembicaraan kepada pria tersebut, namun ketika pria  diajak ngobrol dengan Akp.Shirlen, jarum suntik telah masuk kedalam tubuh security tersebut.

“Tanpa disadari kalau telah selesai disuntik vaksin”

AKP.Shirlen dan satgas Covid-19, dengan trik  cara petugas vaksinator mengalihkan dan menenangkan , para masyarakat yang Pobia Jarum suntik .

Pria tersebut bertanya ” sudah disuntik ya ?” Kapolsek Mestong Ibu Shirlen tersenyum seraya menjawab ” sudah pak ”
(Sumber PMJ)

scroll to top