Kapolres Muaro Jambi Berangkatkan TIM Medis Percepatan Vaksin Ke Kabupaten Kerinci

IMG-20220102-WA0013_compress25.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)- Polres Muaro Jambi Melepas Tim Tenaga Medis kesehatan membumi ke kabupaten kerinci yang berjumlah lima orang, bertempat di Pos Yan Citra Raya city,Minggu 02/01/22

Pelepasan tim medis ke kabupaten kerinci dibenarkan oleh Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja S.I.K,.MH melalui Kasi Humas AKP Amradi.

AKP Amradi menyampaikan tim medis kesehatan yang berjumlah lima orang tenaga medis terdiri dari  ,2 (dua ) orang vaksinator, 1 (satu )  orang tenaga skrining ,Driver 1(satu )  orang  dan 1 (satu ) orang petugas pemantau KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi),di lepas Kapolres Muaro Jambi saat apel pagi di Pos Yan Citra raya city”kata AKP Amradi

Amradi juga menjelaskan tim medis dikirimkan untuk mendukung akselerasi dan optimalisasi capaian vaksinasi di Bumi Sepucuk Jambi, Sembilan Lurah,Provinsi Jambi.

Tim Kesehatan akan bertugas selama 1 minggu di bawah kendali Kabiddokes Polda Jambi. Tujuannya mendukung percepatan vaksinasi di Kabupaten Kerinci”ujar Amradi

Kapolres juga mengatakan bahwa pemberangkatan Tim Tenaga Kesehatan polres  Muaro  Jambi ini dengan intruksi Kapolda Jambi Irjen A. Rachmad Wibowo yang meminta jajarannya dan pihak terkait di Jambi pada awal tahun 2022 bersinergi turun membantu mengoptimalkan vaksinasi di Kabupaten Kerinci yang masih sangat rendah hingga di akhir 2021 lalu.

Di acara pelepasan tim medis juga turut dihadiri , Waka polres Muaro Jambi. Kompol Novrizal.S.Sos.MH ,Kabag Log Kompol A.Roni Candra.MH,  Kabag SDM AKP.Erwandi ,kasat Reskrim AKP. KHairunas,Kasat lantas AKP. Vafrizal.MH,Kasat Intel AKP. Razali ,Kapolsek jaluko AKP. Irwan. SH  dan Tim Gabungan yang piket di Posyan Citra raya city.

Sumber Humas PMJ

scroll to top