Kapolda Sumbar ,Kunjungi Pos Pelayan Arus Mudik Kubu Kerambil

IMG-20220429-WA0029.jpg

Padang Panjang.Benuanews.com,-
Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Kapolda Sumatera Barat
Irjen.Pol Teddy Minahasa Putra
mengunjungi dan melakukan pengecekan Pos Pengamanan dan Pelayanan yang ada wilayah kota Padang Panjang sebagai kota persimpangan arah tujuan kota ,tepatnya , Pos Pelayanan Kubu Kerambil Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah datar, Jumat (29/04/2022).

Dalam kunjungannya, Kapolda didampingi para petinggi polda Sumbar ,antara lain Karo Ops Polda Sumbar, Dir Intelkam Polda Sumbar, Dirlantas, Dirbinmas, Kabidpropam, Kabidhumas, Kabiddokkes, Kabidkum dan Wadansat Brimob.

Sampai di tujuan Pos Kubu Kerambil, Kapolda Sumbar disambut Kapolres Padang Panjang AKBP Novianto Taryono dan Forkopimca Kecamatan Batipuh.

Teddy mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas pelaksanaan tugas dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat oleh personil Polres Padang Panjang.

Hari ini kita melakukan pengecekan Pos Pengamanan dan Pelayanan, terkait arus mudik lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah nanti,” ujar Kapolda Sumbar itu

Teddy menyampaikan, dalam pengamanan yang dilakukan, petugas harus memperhatikan dan melakukan pemetaan wilayah rawan laka, rawan kriminalitas, serta percepatan dalam memperbanyak titik-titik vaksinasi. “Yang jelas petugas harus memaksimalkan upaya tugas pelayanan kepolisian, sehingga masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan kemudahan saat melakukan arus mudik lebaran,” terang Teddy di hadapan para awak media yang hadir .

Dalam kesempatan itu sebagai orang nomor satu di kepolisian Sumbar , Teddy juga mengimbau seluruh personil Polres Padang Panjang, untuk selalu menjaga kesehatan serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat karena pandemi belum berakhir.

“Tetap memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan menjunjung estetika dan kearifan lokal,” pesan Kapolda

Ditempat yang sama , Kapolres Padang Panjang AKBP Novianto Taryono menyampaikan, selain Pos Pelayanan di Kubu Kerambil. Polres Padang Panjang juga mendirikan 3 pos pelayanan di wilayah hukumnya.

“Polres Padang Panjang, memiliki wilayah Kota Padang Panjang dan tiga kecamatan di Kabupaten Tanahdatar,” jelasnya.

Kapolres juga berharap, kunjungan Kapolda ke Pos Pelayanan Kubu Kerambil, bisa meningkatkan semangat dari personil Polres Padang Panjang, sesuai arahan Kapolda Hal ini dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

scroll to top