Kampung Tangguh Wilayah Kecamatan Kanor

IMG-20210208-WA0142.jpg

Bojonegoro, (benuanews.com) —
Forpimcam Kanor menghimbau pada semua kepala desa untuk kampung tangguh.
08/02/2021.

Camat Kanor, Moh.Mahfud pada saat acara rapat dengan kepala desa se kecamatan kanor di pendopo kecamatan, menyampaikan dan menghimbau kepada kepala desa agar semua desa yang ada di wilayah kanor dengan adanya status kampung tangguh ini untuk tanggap dan lebih fokus dalam menangani kasus Covid-19 saat ini.

Tidak luput juga Kapolsektor Kanor AKP.Hadi waluyo menegaskan untuk menekan penurunan kasus Covid-19 di wilayah kanor, sekarang ini adalah merupakan tanggung jawab bersama, termasuk semua masyarakat di wilayah kecamatan Kanor.

Danramil 0813-10/Kanor, Lettu Inf Abdul Manan, menambahkan untuk mencegah penyebaran dan menurunkan kasus Covid-19 di wilayah Kanor, Kampung tangguh adalah termasuk salah satu dari upaya bersama.

Untuk mewujudkan wilayah tangguh dan bebas dari Corona, Forpimcam Kecamatan Kanor selalu melakukan razia protokol kesehatan di pasar dan tempat-tempat keramaian lainya, dengan lebih menekankan pada masyarakat untuk selalu Memakai Masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak (3M). (Jion).

scroll to top