Dompu, Benuanews.com – Malam ini dua Desa di Kecamatan Hu’u Kabupaten Dompu NTB terjadi banjir bandang. Dua Desa tersebut yakni Desa Marada dan Desa Hu’u. Senin (06/12/2021)
Banjir meluap ke pemukiman warga akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Hu’u malam ini dan hujan masih terus melanda wilayah setempat.
Berdasarkan informasi yang berhasil diperoleh media benuanews ini dari sejumlah sumber di Kecamatan Hu’u bahwa, banjir bandang sedang meluap di Desa Hu’u dan Desa Marada dan hujan deras masih mengguyur hingga saat ini.
Berdasarkan informasi yang diperoleh media benuanews ini juga, akibat banjir bandang sekitar ratusan rumah terendam dan dua rumah warga di Dusun Ncangga Desa Hu’u dikabarkan hanyut terbawa arus banjir.
Hingga berita ini diturunkan, banjir masih meluap dan belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak. Bahkan sejumlah warga yang terdampak banjir hingga sejumlah warga Desa Daha yang berada di bantaran sungai dikabarkan sudah mulai mengungsi ke tempat yang aman.(imran)