Diduga Binatang Buas Jenis Harimau Makan Lembu Warga

IMG-20210205-WA0073.jpg

ACEH TIMUR (benuanews.com) — Lagi lagi Harimau memangsa ternak lembu milik warga Heryanto di kecamatan Indra makmur kabupaten aceh timur. (5/2/2021)

Kornologis kejadian harimau mangsa ternak lembu warga tepatnya di kampung N9. Osin simpang kolam ancak Sugianto Blok N9 kecamatan Indra makmur kabupaten aceh timur .

Sugianto mengatakan pada saat dia memanen sawit di daerah tersebut dia melihat lembu sudah tergeletak dan mati dengan bekas cakaran harimau di sekeliling leher dan cakar kaki sebelah kiri.

Setelah dilakukan pengecekan terhadap ternanya ada bekas cakar dan gigitan binatang buas.

Disekitar terlihat ada jejak tapak kaki harimau tersebut diduga juga membawa anaknya karena terdapat jejak tapak anak nya dilokasi TKP, diperkirakan harimau tersebut bisa saja sewaktu waktu kembali lagi untuk memangsa.

“Dilokasi banyak terlihat jejak kaki binatang buas jenis harimau, dia juga membawa anaknya karena ad jejak kaki yang masih kecil” ujarnya. (Ikhsan)

scroll to top