Cegah DBD, Markas Korem 044/Gapo Dilakukan Fogging

IMG-20211119-WA0078.jpg

PALEMBANG.(Benuanews.com)-Puskemas Talang Ratu Kota Palembang melakukan fogging di area sekitar wilayah Puskesmas termasuk Korem 044/Gapo yang berada di wilayah Puskesmas Talang Ratu tidak luput dari kegiatan fogging. Sasaran peyemprotan meliputi lingkungan Markas Komando (Mako) Kantor Staf, Gudang, Kediaman dan juga seluruh rumah Prajurit yang ada di dalam Asrama Korem 044/Gapo.

Kapenrem 044/Gapo  Kapten Inf Mulyadi mengatakan, pengasapan atau fogging dilakukan untuk mencegah terjadinya wabah penyakit DBD dan malaria terhadap prajurit dan seluruh keluarga yang menempati perkantoran dan di Asrama. “Baik prajurit maupun keluarganya terbebas dari DBD,” katanya, Jumat (19/11/2021).

Ia menyatakan, musim hujan merupakan momen dimana kewaspadaan terhadap penyakit ini harus ditingkatkan. “Biasanya nyamuk pembawa DBD berkembang biak saat musim hujan,” imbuhnya.

Pihaknya menghimbau kepada seluruh anggota, bahwa penyakit DBD dan malaria sangat berbahaya bagi manusia, untuk itu diharapkan agar seluruh prajurit beserta keluarganya lebih peduli dan lebih meningkatkan kebersihan di sekitar lingkungan kerja dan lingkungan sekitar tempat tinggal.

“Kapenrem mengajak anggota dan keluarganya untuk selalu membersihkan saluran air maupun selokan-selokan yang kelihatan tergenang supaya tidak menjadi tempat bersarang nyamuk dan tempat untuk berkembang biaknya jentik-jentik nyamuk,” pungkasnya.
(Wahyudi)

scroll to top