Candi Muaro Jambi Merupakan Peninggalan Sejarah Harapan Besar Perekonomian Masyarakat

hjky.jpg

MUARO JAMBI (benuanews.com)-Candi Muaro Jambi adalah Ikon penting di Propinsi Jambi.Sebuah tempat Objek Wisata yang menjadi pilihan masyarakat Jambi maupun luar daerah untuk berlibur.

Dengan Arsitektur Candi yang masih asri sehingga banyak menarik minat Wisatawan Domestik maupun luar negeri untuk berkunjung langsung kelokasi.

Keberadaan Candi yang berada didalam wilayah Desa Muaro Jambi,banyak memberikan kontribusi bagi masyarakat sekitarnya,khususnya bagi masyarakat yang menjadi pedagang di dalam lokasi Candi.

Perekonomian Desa menjadi bangkit karena banyaknya para pengunjung yang ingin melepaskan penat dan lelahnya disana.Terhibur dengan melihat pemandangan alam yang ada disana.

Bang Andre,yang ditemui oleh Jurnalis Benuajambi.com,”Kami sebagai Masyarakat Desa Muaro Jambi sangat bersyukur dengan keberadaan Candi ada di Desa ini,penghasilan kami bisa terbantu dari Candi sebagai Objek Wisata “ ujar Andre minggu,27/12/20

Beliau Sebagai salah satu Tokoh Pemuda di Desa Muaro Jambi yang sangat memperhatikan hal ini dan selalu memantau terus perkembangan Candi Muaro Jambi.

Saat ini pembenahan terus dilakukan mulai dari Infrastruktur Jalan menuju ke Candi hingga perawatan dan pemeliharaan diseputar wilayah komplek percandian.

Harapan yang sangat besar Masyarakat Desa Muaro Jambi kepada Pemerintah Kabupaten maupun Propinsi agar dapat meningkatkan kwalitas Objek Wisata Candi sehingga bisa dikenal luas oleh turis mancanegara.

” Kami sangat berharap besar kepada Pemerintah menjadikan Candi Muaro Jambi menjadi salah satu prioritas penting untuk mendongkrak Perekonomian disini”tutup Andre. (Z.Utama)

scroll to top