Camat Telanaipura Tinjau Tembok Dan  Dinding Rumah Warga Yang Roboh, Pihak Pengembang Di Minta Untuk Buat Turap

IMG-20221111-WA0080_hBF5AMs238.jpeg

JAMBI.(Benuanews.com)-Pagar tembok rumah dan dinding dapur warga RT 11 kelurahan kenali kecamatan Telanaipura roboh diterjang air bercampur lumpur, akibat kejadian tersebut rumah salah satu warga mengalami kerusakan parah dan harta benda terendam air.

Kejadian terjadi pada sekira pukul 23.00 wib Kamis(10/11)  malam disambut dengan hujan deras.

Pemilik rumah Nomor 68 RT.11 yang merupakan korban air  dari penimbunan tanah Ishak Muhammad (68) menyampaikan “Air pertama kali datang dengan deras setinggi lutut datang dari belakang dengan deras ,pada saat itu saya dan keluarga sedang tertidur dan langsung terbangun melihat air sudah tinggi.

Panik saya Membangunkan keluarga yang berada didalam rumah untuk membuka pintu dan menjerit minta tolong,karena hujan yang deras suara saya tidak didengar para tetangga.

Dengan debit air yang begitu deras dari belakang dan  kami bersusah payah membuka pintu akhirnya pintu dapat terbuka.Dan langsung meminta tolong kepada warga untuk membantu.”ucapnya

Pak Ishak juga mengatakan bahwa penimbunan tanah yang dilakukan PT.PSP direncanakan untuk membuat perumahan elite,dari pihak pengembang juga sudah kita ingatkan untuk membuat turap terlebih dahulu,tapi hanya sebatas janji,tidak terealisasi kan,Alhamdulillah saya dan keluarga masih bisa selamat atas peristiwa tersebut.”ujar Pak Ishak

Sementara itu Camat Telanaipura Hartono SE saat dikonfirmasi mengatakan membenarkan atas peristiwa yang terjadi,mendengar kabar tersebut kita bersama Babinsa , bhabinkamtibmas langsung menuju rumah lokasi yang terkena dampak dari pembangunan dan membuat tembok dan dinding rumah belakang warga roboh.

Dan Tadi kami sudah memanggil pihak pengembang atau developer, beliau berjanji akan membuat saluran air terlebih dahulu agar air tidak mengalir ke arah rumah warga, dan di lanjutkan pembuatan turap dan mulai besok akan memasuki alat berat.

Dari pihak pengembang juga berjanji akan mengganti kerusakan rumah dan barang barang yang dianggap rusak”pungkas Hartono SE Camat Telanaipura

(Ardi)

scroll to top