Bupati Hamsuardi : Mari Mendidik Anak yang Qur’ani

IMG-20220221-WA0001.jpg

Pasaman Barat | Benuanews.com – Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Hamsuardi beserta stakeholder terkait menghadiri Khatam Al-Qur’an perdana di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) AL-Hikmah Jorong Sungai Magelang, Nagari Rabi Jonggor, Kecamatan Gunung Tuleh, Minggu (20/2). Pada Khatam perdana TPA AL-Hikmah itu, Bupati Hamsuardi mengajak seluruh masyarakat Pasbar, agar menciptakan atau mendidik anak-anak Pasbar yang mencintai Al-Qur’an.

Bupati Hamsuardi menjelaskan Al-Qur’an adalah kitab suci umat Islam yang harus dibaca, dipelajari, dipahami dan dihafalkan. Sebab, Al-Qur’an menjadi pedoman hidup bagi umat Islam agar tetap berada dijalan yang diridhoi Allah SWT. Ia juga mengajak seluruh masyarakat Pasbar khususnya masyarakat Sungai Magelang, mengajari dan mengenalkan Al-Quran kepada anak sejak dini.

“Al-Qur’an adalah pedoman hidup kita semua. Agar selalu kembali kepada Al-Qur’an, anak-anak harus kita didik terlebih dahulu untuk memiliki rasa cinta terhadap Al-Qur’an itu sendiri. Untuk itu, mari mendidik dan mengenalkan anak-anak kita dengan Al-Qur’an sejak dini agar mereka menjadi anak yang Qur’ani,”ujarnya.

Ia melanjutkan, sesuai visi misi bupati Pasbar dalam bidang keagamaan, menciptakan anak-anak yang Qur’ani dapat dilakukan dengan membiasakan melakukan magrib mengaji. Selain itu, mendirikan rumah-rumah tahfizh disetiap kejorongan. Agar pesan berantai atas kebiasaan baik atau keberhasilan anak mencintai Al-Qur’an dapat tersampaikan. Hal itu juga didukung dengan program tahfizh yang telah disosialisasikan kepada anak tingkat SD dan SMP se Pasbar.

“Semua ini telah kita sampaikan disetiap pertemuan, disetiap acara. Program kita magrib mengaji, pendirian rumah tahfizh, akan didukung dengan program terbaru yaitu Program Tahfizh untuk seluruh anak-anak tingkat SD dan SMP di Pasbar. Mulai senin besok sudah mulai kita terapkan, dengan harapan di tahun 2036 masyarakat yang hafal Al-Quran sebanyak 30 persen,” tegas Hamsuardi.

Hal serupa juga disampaikan oleh Camat Gunung Tuleh M. Ghor, karena dengan membiasakan anak-anak membaca Al-Quran akan menciptakan generasi yang cerdas. Ia menghimbau para orang tua, tokoh masyarakat, ninik mamak, alim ulama, untuk mendampingi anak agar mencintai Al-Qur’an hingga ia dewasa.

“Khatam bukan berarti sampai disini, ini merupakan dasar mempelajari Al-quran. Mari kita kawal bersama orang tua Ninik mamak, alim ulama, tokoh masyarakat agar anak-anak kita hingga mereka dewasa tetap mencintai Al-qur’an,” sebut M.Ghor.

Ia juga berpesan kepada da’i dan kepala jorong, agar membentuk khatam Qur’an bagi masyarakat Sungai Magelang yang dilakukan setiap Minggu secara bergantian.

Selain itu, kepala TPA Thoharuddin menjelaskan Khatam Al-Qur’an perdana TPA AL- Hikmah Sungai Magelang mengangkat tema “Melalui Khatam Al-Qur’an, kita wujudkan generasi Qur’ani Menuju Masyarakat Madani”. Anak didik yang khatam perdana di TPA Al- Hikmah berjumlah 20 orang. Ia berharap, dengan khatam perdana yang dilakukan menjadi pemicu semangat bagi anak didiknya agar lebih mencintai Al-quran kedepannya.
(Saipen Kasri)

scroll to top