Dompu, NTB benuanews.com Bupati Dompu mengambil sumpah jabatan/ janji Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan penyerahan SK PNS formasi CPNS tahun 2020 dan tahun 2022.
Mengawali sambutannya Bupati Dompu Kader Jaelani mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri Tahun 1443 H/2022 M, lanjutnya ” saya ucapkan selamat kepada 232 formasi tahun 2020 dan 326 Calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang pada hari ini menerima SK PNS. (9/5/22)
Momentum ini tentu menjadi kebahagiaan dan kebanggaan tersendiri bagi saudara sekalian, karena momentum ini menjadi hal yang paling dinantikan kehadirannya. Kehadiran CPNS dan PNS dalam organisasi birokrasi akan menjadi kekuatan pemerintah dalam menyelenggarakan pemerintahan yang baik dan bersih.
Birokrasi sebagai bentuk pemberi kebijakan publik dengan sumber daya aparatur yaitu adanya pegawai profesional dan produktif, akan mampu melaksanakan tugas pelayanan publik, tugas pemerintah dan tugas pembangunan dengan baik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Bupati Dompu berpesan agar dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai ASN mampu berkerja dengan baik, melandasi diri dengan disiplin kerja dan disiplin waktu. Jadilah abdi negara dan abdi masyarakat yang selalu siap sedia melayani dengan ketulusan hati, bukan malah di layani.
Saya minta kepada seluruh ASN yang ada dalam menjalankan tugas dan fungsinya mau berbenah dan senantiasa mengasah kemampuannya untuk itu sebagai ASN hendaknya mengedepankan nilai-nilai dasar (core values) ASN ” berakhlak” yaitu: Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif.
Pada kesempatan ini juga saya menyampaikan kepada kepala OPD, untuk dapat menetapkan tugas dan fungsi utama PNS sesuai dengan formasi yang telah ditetapkan.
Sekali lagi saya ucapkan kepada saudara sekalian yang baru diangkat menjadi CPNS selamat menjalankan tugas dengan lebih profesional serta jadilah pelopor bagi terselenggaranya birokrasi yang sehat dan pemerintah yang baik khususnya dalam mewujudkan kabupaten Dompu yang Mashur, ucapnya Bupati Dompu.
(Imran Malingi)