Berbagi  Untuk NKRI : Bob Bee Builder Siapkan 10 Ton Beras Untuk Warga  Yang Membutuhkan

IMG_20210822_004411_compress83.jpg

JAMBI.(Benuanews.com)-Bob Bee Builder Mendengar kabar bahwa kota Jambi akan dilakukan pengetatan PPKM Level 4,Salurkan Bantuan Beras sebanyak 10 ton beras ke masyarakat yang membutuhkan.

Awak media benuanews.com,yang melihat langsung video istagram @bobbeebuilder8008,pada hari Sabtu (21/08)pagi,diketahui Bob bee Builder membeli 10 ton beras ,yang nantinya akan dibagikan langsung ke masyarakat.

Terkait video live istagram tersebut, awak media langsung mengkonfirmasi Bob bee Builder dirumahnya,pada Sabtu (21/08) Sore.

Bang Bob Builder membenarkan soal pembagian beras yang rencananya Nanti akan dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan,tampak tumpukan beras ada didalam garasi pribadi mobilnya.

“Ini beras nya yang nanti akan kita bagikan ke masyarakat, karena ruangan garasi tidak cukup sementara baru 5 ton beras yang datang’kata bang Bob

Pembagian beras ini tidak ada maksud apa-apa,saya memberikan sedikit rezeki saya kepada masyarakat,dan juga disini saya mengapresiasi pemerintah soal pembagian sembako yang telah disalurkan sebelum penyekatan PPKM Level 4″katanya

Beras ini akan saya bagikan kepada masyarakat yang benar – benar membutuhkan atau belum terdata oleh pemerintah kota”ujar Bob Bee Builder

Sambung Bang Bob ” Alhamdulillah pengusaha  beras Jambi kasih harga spesial untuk kegiatan sosial”Segera kita bagikan ke masyarakat door to door dalam waktu dekat.

Dan saya juga meminta informasi kepada lurah ,rt,untuk informasi nya warga mana dan daerah mana saja yang belum dapat bantuan dari pemerintah nanti kita bisa antar langsung ke rumahnya,tanpa harus antri agar tidak terjadi kerumunan”ujar bang Bob di depan garasi mobilnya

Untuk masyarakat kota Jambi yang mengetahui keberadaan warga yang benar-benar membutuhkan silahkan ke  akun medsos saya di YouTube: bob bee builder, instagram : @bobbeebuilder8008, tik tok : bobbeebuilderofficial,”
(Eko)

scroll to top