Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumatera Barat adakan pelatihan penyelenggaraan jenazah

IMG_20210421_093025-scaled.jpg

Padang – Kegiatan dalam mengisi bulan suci Ramadhan, personil Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Barat adakan pelatihan penyelenggaraan jenazah yang dimulai dari menthalqinkan ( sekratul maut) sampai dengan menguburkan jenazah.

Kegiatan dimulai dengan pengarahan dari Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Barat Brigjen Pol Khasril menyampaikan, kegiatan ini dilakukan agar semua personil Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Barat bisa melakukan dan menghadapi kondisi kalau ada keluarga yang akan meninggal.

“Kita semua akan melewati menjadi jenazah, atau orang dekat kita yang akan menjadi jenazah, jangan sampai ketika kondisi menghadapi jenazah, kita tidak tahu, personil BNNP atau kita semua harus bisa menghadapinya” ujarnya.

Dia menambahkan, semua personil harus banyak berbuat baik dan Iklas bekerja, apalagi di bulan Ramadhan, semua yang dikerjakan adalah amalan, kalau amalan sudah banyak semoga semua diredhai Allah.

“Kita semua akan menghadapi kematian, makanya perbanyaklah amalan disaat ramadhan, mari kita berlomba-lomba untuk ibadah, dan juga ikutilah pelatihan penyelenggaraan jenazah ini dengan baik” ulasnya.

Kegiatan dimulai selesai apel pagi Rabu (21/4), yang dilaksanakan di mushalla Al Hidayah komplek Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Barat.

scroll to top