Antisipasi 3C, Polsek Padang Lakukan Patroli Dialogis

IMG-20230802-WA0138.jpg

Lumajang,BenuaNews.com-Antispasi gangguan Kamtibmas, personil Polsek Padang melaksanakan patroli dialogis untuk antisipasi 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Untuk antisipasi 3C, petugas melaksanakan patroli tempat rawan tindak pidana di wilayah hukum Kecamatan Padang, Senin (31/7/2023).

Kapolsek Padang Iptu H. Wasono Budi T menjelaskan patroli yang dilakukan personel Polsek Padang untuk menyampaikan himbauan kamtibmas serta mengajak untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan tempat kerja.

“Kami laksanakan patroli dan masyarakat kami himbau untuk menjaga keamanan di wilayah masing-masing guna menciptakan kamtibmas yang Kondusif,“ tuturnya.

Kegiatan patroli yang dilakukan oleh personil Polsek Padang tersebut juga salah satu cara untuk menciptakan situasi yang kondusif.

“Selama kegiatan patroli malam tidak didapati atau informasi adanya gangguan kamtibmas.,” pungkasnya

Star

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top