Anggota DPRD Kota Pekanbaru Dari Fraksi Partai Golkar, Berhasil Terpilih Sebagai “The Best Legislator & Performance 2021”

IMG-20211030-WA0017.jpg

PEKANBARU, Benuanews.com – Ditengah kesibukannya sebagai legislator di DPRD Kota Pekanbaru, ternyata Ida Yulita Susanti berhasil terpilih sebagai The Best Legislator & Performance 2021 oleh Seven Media Asia pada jum’at 29/10/2021 di Denpasar Bali, Sebagaimana yang disampaikan panitia bahwa ditengah situasi pandemi, Seven Media Asia Award menilai masih banyak tokoh yang mampu membuat inovasi – inovasi baru ditengah situasi dan keterbatasan pandemi, yang tentunya memiliki dampak yang baik bagi lingkungan dan masyarakat guna mewujudkan Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh.

Adapun kriteria pemberian penghargaan ” Seven Media Asia Award Best Innovation During A Pandemic 2021 ” kepada figur – figur terbaik milik bangsa Indonesia ini, adalah penilaian website, implementasi e government, penilaian infrastruktur e government, penilaian dilapangan memalui peninjauan langsung, wawancara langsung dengan masyarakat, tingkat kepuasan atas kinerja, kepemimpinan, pelayanan publik, figur dipercaya, memiliki pengalaman, inovatif, konsistensi, profesional dan menguasai dibidangnya.

Dalam sambutannya melalui video teleconfrence legislator DPRD kota Pekanbaru Ida Yulita Susanti yang berbasiskan partai Golkar ini mengucapkan terima kasih kepada panitia Seven Media Asia yang sudah memberikan penghargaan yang sangat tinggi kepadanya, yaitu Indonesia The Best Legislator tahun 2021, mudah – mudahan hal tersebut memberikan motivasi bagi dirinya untuk bekerja lebih giat lagi, istiqomah dan amanah untuk menjalankan amanah yang sudah diberikan oleh masyarakat dikota Pekanbaru, Provinsi Riau.

Adapun figur lain yang mendapatkan penghargaan ” Seven Media Asia Award Best Innovation During A Pandemic 2021 ” lainnya adalah Bupati Tapanuli Utara, Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat, Bupati Bandung, Bupati Puncak Papua, Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun, Walikota Sungai Penuh, Anggota DPR RI Komisi VIII, anggota DPRD Kabupaten Agam, Ketua TP PKK Kabupaten Trenggalek, Direktur AMI Grup, The Patra Bali Resort and Villas, Patra Semarang Hotels and Convention dan Widya Esthetic Clinic.

Selamat dan Sukses buat legislator kita Ida Yulita Susanti.A-R

scroll to top