Ajarkan Anak Sejak Dini Saling Berbagi,Kelompok B 1 TK Islam Al Falah Kota Jambi Gelar Jum’at Berbagi

IMG_20230915_141320_s0jleSBr7v.jpeg

JAMBI.(Benuanews.com)-Peserta didik Kelompok B 1 TK Islam Al Falah Kota Jambi menggelar kegiatan Jum’at Berbagi,dengan membagikan Makanan kepada Kaum dhuafa maupun Para Pengendara yang melintas di depan Sekolah TK Islam Al Falah Jambi, Jum’at 15/09/23.

Kegiatan Jum’at Berbagi menanamkan rasa kepedulian sejak dini kepada para peserta didik dan  dihadiri langsung kepala Sekolah Suarni S.Pd , pengurus Jamiah,Wali Kelas kelompok B.1 Dewi dan Habibah para Wali Murid dan anak didik TK Islam Al Falah.

Ketua Guru Intip kelas B.1 Mama Nath Didampingi Bunda Aira Mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan peserta didik untuk saling berbagi dengan sesama,dengan uang yang dikumpulkan dibelikan makanan dan minuman ,ada 144 Paket yang dibagikan kepada kaum dhuafa para pengendara di jalan di sekitar sekolah.

“Iya kita mengajarkan anak-anak untuk peduli kepada sesama, sejak dini,Kepekaan Sosial anak harus diaktifkan sejak dini,salah satunya dengan Program Jum’at Berbagi.

Insyaallah kegiatan ini akan terus berlangsung serta ucapan terima kasih dari pihak sekolah khususnya untuk orangtua TK Islam Al Falah yang telah mensupport program Ini”sebutnya
Tk Islam Alfalah is the best

scroll to top