Acara Pelepasan Kegiatan Kesenian Pencak Silat Di Kelurahan Dadap

IMG-20220630-WA0243.jpg

Jakarta,Benua News.com- Acara pelepasan kegiatan pencak silat di Kelurahan Dadap pada Kamis 30/6/2022 dalam rangka memperingati Festival Pencak Silat Budaya Fornas VI 2022 yang di selenggarakan di Palembang pada Jum’at 1/7/2022 mendatang

Topik Hidayat s, IP msi selaku pembina Sanggar Beksi Kembang Dadap mengucapkan rasa syukur dan terimakasih “Yang saya hormati, Lurah Dadap H. Saduni Beserta Staff serta seluruh atlit Sanggar Beksi Kembang Dadap. Saya Mengucapkan rasa Syukur karena pada kesempatan pada hari ini Sanggar Beksi Kembang Dadap dapat mengikuti kegiatan Festival Pencak Silat Budaya Fornas VI 2022 yang akan di gelar di Stadion Jakabaring Palembang. Saya juga mengucapkan rasa terimakasih kepada Lurah,Camat,Serta masyarakat atas dukungan, sehingga pada hari ini Sanggar Beksi Kembang Dadap dapat hadir mewakili Kelurahan Dadap. Saya juga meminta doa serta dukungan supaya Sanggar Beksi Kembang Dadap dapat memberikan kebanggaan bagi wilayah Dadap”imbuhnya

Disamping itu, H. Syaiful selaku wakil ketua sanggar mengatakan tentang perkembangan Sanggar Beksi Kembang Dadap “Dalam kesempatan pada hari ini, Alhamdulillah Beksi Kembang Dadap dapat mewakili Kelurahan Dadap untuk mengikuti Acara Festival Pencak Silat Budaya Fornas yang di selenggarakan Di Palembang Sumatera Selatan” ujarnya

Syaiful menambahkan bahwa di dalam sanggar Beksi Kembang Dadap diajarkan rasa cinta terhadap budaya bangsa “dengan berawal rasa keprihatinan yang terjadi karena serangan gadget, oleh karena itu Beksi Kembang Dadap mengajarkan untuk mencintai Budaya kita dengan dilatih permainan musik Gambang,Palang Pintu dan lainnya” sambungnya

Lurah Saduni menuturkan rasa terimakasih kepada Masyarakat dan khususnya sanggar Beksi Kembang Dadap yang telah mengikuti Acara Festival Pencak Silat Budaya Fornas Mewakili Warga Kelurahan Dadap dan mewakili Kabupaten Tangerang “Saya sangat mengapresiasi kepada Beksi Kembang Dadap yang telah mewakili Kelurahan Dadap atas nama Kabupaten untuk mengikuti Acara Festival Pencak Silat Budaya Fornas VI tingkat nasional yang akan di selenggarakan di Palembang Sumatera Selatan” tuturnya

Saduni Berharap kepada Dispora agar Beksi dan Cabang Olahraga untuk selalu memperhatikan sarana dan prasarana “kita berharap kepada Dispora ke depannya agar Dispora Kabupaten Tangerang untuk di perhatikan sarana dan prasarana. Agar para pemuda-pemudi untuk menunjukkan kreativitas nya di bidang olahraga dan bisa membanggakan nama Kabupaten Tangerang, khususnya nama Kelurahan Dadap”tutupnya

Acara yang di hadiri Sekel Kelurahan Dadap,beserta Staff di awali dengan sambutan dari Lurah Dadap,Sambutan dari Pembina Sanggar Beksi Kembang Dadap,simbolisasi dengan pemecahan kendi,serta di tutup dengan doa

Star

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top