Jambi, Benuanews.com, – Kantor DPRD Provinsi Jambi kembali didatangi ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( PMII)
Ratusan mahasiswa sejak tadi pagi pukul 08.00 WIB Senin (12/10/2020).
Mahasiswa berkumpul di Lapangan Kampus UNJA Telanai dan Selanjutnya berorasi dengan berjalan kaki menuju Gedung DPRD Provinsi Jambi.
Sejumlah mahasiswa melakukan aksi lanjutan, karena tuntutan mereka untuk agar Undang-Undang Cipta Kerja agar dihentikan karena tidak memihak kepada rakyat, disela itu ribuan pendemo buruh juga berlangsung, ribuan buruh tersebut berada di lapangan kantor gubernur Jambi dan tidak bergabung dengan mahasiswa.
Mahasiswa berada di samping panggar DPRD Provinsi Jambi dengan pengawalan ketat dan demonstrasi tersebut masih berlangsung dan masih berjalan damai. (Eko/R)