Polres Muaro Jambi Menggelar Apel Kebangsaan Dan Deklarasi Pemilu Damai 2024

IMG-20231123-WA0014.jpg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Polres Muaro Jambi Menggelar Apel Kebangsaan Dan Deklarasi Pemilu damai 2024,yang dipimpin langsung Kapolres Muaro Jambi AKBP Muharman Arta S.I.K bertempat Di Lapangan Bukit Cinto Kenang Komplek Pemerintah Daerah Kabupaten Muaro Jambi, Kamis 23/11/23

Apel Kebangsaan Dan Deklarasi Pemilu damai 2024 Mengusung Tema Wujudkan Pemilu yang Aman, Damai, Sejuk dan Bermartabat di Kabupaten Muaro Jambi.

Apel tersebut diikuti Waka Polres Muaro Jambi Kompol Steven Kurniawan, S.H., S.I.K., M.M. Plt. Kabag Ops Polres Muaro Jambi Akp Maskat Maulana, S.H., M.H.Para Kasat Polres Muaro Jambi dan Kapolsek Jajaran Polres Muaro Jambi.

Dan Juga Dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Muaro Jambi Yuli Setia Bakti, S.H., M.H. KA Lapas Perempuan Kelas II A Jambi Susi Andriany Pohan, A.KS., S.Sos., M.Si. Bupati Muaro Jambi diwakili oleh Asisten 2 Setda Kabupaten Muaro Jambi Dr. Ahmad Ridwan, S.H., M.H. Asisten 3 Setda Kabupaten Muaro Jambi Junaidi, S.P., M.E.Unsur Forkopimda Kabupaten Muaro Jambi. Pabung Muaro Jambi Mayor Inf. Beni. Kajari Muaro Jambi diwakili oleh Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Muaro Jambi Susilo, S.H. Ketua Pengadilan Negeri Sengeti Kelas II diwakili diwakili Panitera Pengadilan Negeri Sengeti Kelas II Kahfi A. Lutfi, S.H.Forkom Muaro Jambi,Para Ketua Parpol dan para Peserta Apel Lainnya.

Kapolres Muaro Jambi AKBP Muharman Arta S.I.K menyampaikan “Kondisi Persatuan dan Kesatuan Bangsa kita akan selalu menghadapi tantangan polarisasi dalam kontestasi Penyelengaraan Pemilu, Berbagai potensi perpecahan dapat berkembang muncul menjadi gangguan nyata yang mengancam Persatuan dan Kedamaian Bangsa.

Secara Historis dan Empiris pada Pemilu-Pemilu terdahulu masih diwarnai model-model kompetisi negatif, persaingan tidak sehat, Politik adu domba, Politik identitas, serta fenomena hoax bertebaran dimana-mana”kata Kapolres Muaro Jambi

Lanjutnya bapak ibu dan  seluruh hadirin peserta Apel Kebangsaan – Deklarasi Pemilu Damai yang kami muliakan,Pemilu merupakan proses Demokrasi memilih wakil rakyat dan Pejabat Pemerintahan secara Legal sesuai Amanat Konstitusi dan Undang-Undang, Segala perbedaan dalam proses Demokrasi harus dihargai dan dijunjung tinggi, merupakan hal yang indah karunia Tuhan Yang Maha Kuasa, sebagaimana Negara kita yang dipersatukan oleh berbagai perbedaan yang ada.

Pemilu Damai merupakan cita-cita dan impian kita semua dan Apel Kebangsaan – Deklarasi Pemilu Damai ini merupakan salah satu manifestasi upaya kita untuk menyatakan komitmen dalam mencapai harapan yang kita impikan yaitu terwujudnya Pemilu Damai,Besar harapan kami, setelah Apel dan Deklarasi ini, seluruh komponen Bangsa, khususnya kita semua di Kabupaten Muaro Jambi yang kita cintai, benar-benar mengaplikasikan pernyataan Deklarasi sebagai Landasan untuk mewujudkan Pemilu yang aman, sejuk, Damai dan bermartabat.

Dan meminta Kepada Para Peserta Apel Kebangsaan berkomitmen siap menjunjung tinggi Netralitas dan bersinergi dalam mengawal kontestasi Politik Pemilu 2024 di Kabupaten Muaro Jambi.”tutupnya.

Apel Dilanjutkan Dengan Pembacaan Bersama  Deklarasi Pemilu Damai 2024,dan Penandatangan Deklarasi Pemilu Damai oleh Forkopimda Kabupaten Muaro Jambi dan diikuti oleh Penyelenggara Pemilu, Perwakilan Parpol, Ormas, OKP dan Mahasiswa.

scroll to top