Walikota Padang Buka Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Padang Utara

IMG-20220124-WA0016.jpg

Padang, Benuanews.com,- Walikota Padang Hendri Septa membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan RKPD Tingkat Kecamatan Padang Utara, bertempat di Hotel Basko Grand Mall Senin, 24 Januari 2022.

Dalam sambutannya Hendri Septa mengatakan bahwa dasar dari dilaksanakannya Musrenbang ini adalah Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN), didalam pasal 1 ayat (21) dinyatakan bahwa Musrenbang adalah forum antar pelaku dalam menyusun rencana pembangunan nasional dan rencana pembangunan daerah.

“Oleh sebab itu saya berharap agar apa yang di musyawarahkan pada hari ini benar-benar hasil seleksi dari Rakorbang ditingkat Kelurahan” ujar Hendri Septa. Lebih lanjut Walikota megingatkan agar hasil yang diputuskan pada Musrenbang hari ini benar-benar proyek dengan skala prioritas yang tinggi.

Menurut Walikota selama ini banyak usulan dari warga yang mengarah kepada pembangunan fisik, seperti pembangunan jalan, irigasi, jembatan dan lainya, tapi sedikit sekali yang mengusulkan non fisik didalam kehidupan masyarakat. Padahal pembangunan non fisik berupa pemberdayaan seperti pelatihan, kesehatan warga, atau majelis taklim dan PKK dan kegiatan non fisik lainnya sangat penting. “Jadi saya harapkan Ketua RT atau RW juga dapat mengusulkan kegiatan non pisik ini juga.” ungkap Ketua DPD PAN Kota Padang ini.

Sementara itu wakil Ketua DPRD Kota Padang Arnedi Yarmen S.Pd dalam sambutannya mengatakan Musrenbang Kecamatan ini adalah penentu langkah bagi pemko Padang untuk menentukan arah kebijakan pembangunan di tahun depan. “APBD kita terbatas, oleh sebab itu saya berharap agar hasil yang diputuskan pada hari ini benar-benar merupakan proyek strategis yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat Padang Utara” ujar Arnedi. Dirinya berjanji akan memperjuangkan apa yang menjadi keinginan dari warga Padang Utara melalui dana Pokir anggota dewan

Camat Padang Utara Fajar Sukma S.Pd dalam laporannya menyampaikan, semua usulan yang akan dibahas dalam musrenbang ini merupakan hasil dari Rakorbang tingkat Kelurahan yang sudah selesai kita laksanakan” ujar Fajar Sukma

“Selain infrastruktur, juga pemberdayaan masyarakat menjadi perhatian serius dalam Musrenbang Kecamatan Padang Utara kali ini” ujar Fajar Sukma.

Lebih lanjut Camat mengatakan, usulan pada Musrenbang saat ini tidak terlepas dari visi dan misi Wali Kota Padang Hendri Septa, yaitu mewujudkan masyarakat Kota Padang yang madani berbasis pendidikan, perdagangan dan pariwisata unggul serta berdaya saing.

Sementara itu anggota DPRD Kota Padang Faisal Nasir ketika diwawancara Benuanews mengatakan agar memprioritaskan pada pembangunan sarana dan prasarana. “Agar diperhatikan bagaimana meningkatkan pendidikan bagi generasi muda dan mengembangkan potensi anak-anak muda melalui Karang Taruna, terutama dalam jangka panjang khusus dalam segi seni dan budaya,” tutur Putra Asli Nanggalo ini.

Faisal Nasir menambahkan, sesuai aturan pelaksanaan pembangunan daerah berasal dari masyarakat. Oleh karena itu Musrenbang ini diawali dari rembuk warga lalu dilanjutkan Rakorbang. Kemudian diteruskan pada Musrembang Kecamatan dan di pastikan di RKPD tingkat Kota nantinya, ujarnya.

Musrenbang Tingkat Kecamatan Padang Utara kali ini dihadiri langsung oleh 3 orang anggota DPRD Kota Padang yakni Yarnedi Armen, Faisal Nasir dan Oesman Ayub. Turut hadir Kapolsek Padang Utara Kompol Nahri Syukra, Danramil Mayor TNI Misno.

Acara Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Padang Utara berlangsung satu hari penuh dengan peserta Lurah dan jajaran se Kecamatan Padang Utara, para Ketua LPM tokoh agama, Bundo Kanduang dan tokoh masyarakat Kecamatan Padang Utara.

(Marlim)

scroll to top