Wakil Bupati Tanjab Barat Hairan, SH Hadiri Halal Bi Halal Bersama MUI Kec. Tungkal Ulu dan Yasinan Akbar ibu-ibu.

IMG-20220530-WA0007.jpg

Tanjab Barat.(Benuanews.com)-Wakil Bupati Tanjab Barat Hairan, SH menghadiri Kegiatan Halal bi Halal yang diselenggarakan oleh Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Tungkal Ulu di Masjid Nurul Islam Kel. Pelabuhan Dagang kec. Tungkal Ulu ,Minggu (29/5/22).

Ketua MUI kec.Tungkal Ulu  Sopyan Hadi dalam sambutannya menyampaikan “terima kasih atas kedatangan undangan juga kehadiran bapak Wakil Bupati Hairan, SH pada acara Halal bihalal  ini, ini merupakan wujud support dan dukungan pemerintah dalam setiap kegiatan khususnya kegiatan keagamaan yang ada”.

Ketua MUI dan ketua panitia Halal bihalal ini. Sopyan Hadi Juga mengatakan “Tugas MUI salah satunya adalah ‘ISLAH’ Perbaikan sepanjang kemampuan kt memperbaikan umat, perbaikan akidah, ibadah, muamalah, ahlaq, Niat mencari keridoan Allah. Pelayan umat dan mitra pemerintah”. Tutup nya.

Hj. Rosmaini, Selaku ketua yasinan Akbar 6 kec. Ulu yang beranggota disetiap desa juga menyampaikan ” Sudah 3 tahun off kegiatan Yasinan Akbar ibu-ibu dikarenakan covid 19 dan mulai hari ini 29 Mei 2022 diaktifkan membali, usia yasinan akbar sdh 22 tahun,dan meminta pemerintah mensupport atas kegiatan Yasinan Akbar ini”.tutup nya

Sementara itu Wakil Bupati Hairan,SH juga menyampaikan dengan memberikan penghargaan setinggi tingginya dengan kegiatan yang dilakukan oleh MUI  Kabupaten Tanjab Barat khusus nya MUI Tungkal Ulu , dengan hadirnya para Kyai pada majelis ini semua akan membawa kemajuan bagi Kabupaten Tanjab Barat dan Hairan, SH juga mengatakan Halal bihalal memiliki arti penyelesaian,mencairkan yang beku dan melepaskan ikatan yang membelenggu,yang mana halal bihalal itu sendiri salah satu tradisi yang berkembang di masyarakat Islam Indonesia termasuk kita di sini, Wabup Hairan, SH juga berpesan kepada ketua Yasinan Akbar ibu ibu kalau ada proposal silakan masukan ke Pemerintah Tanjab Barat” Tutup nya.

Dan kegiatan ini ditutup dengan Tausyiah oleh KProf. DR. Ahmad sukri Saleh , MA ketua MUI Kabupaten Tanjab barat yang berbicara tentang makna Halal Bi Halal dan terus Acara dilanjutkan dengan tandatangani prasasti masjid Nurul Islam.

Turut hadir,  ketua MUI Tanjab Barat KH.Prof. DR. Ahmad sukri Saleh, MA dan ketua MUI 6 kec. Ulu, anggota DPRD tanjab barat Fahrizal,S.Pd, Hamdani,SE ,Camat tungkal ulu, dinas Akrk Mahput Tiyono,S.s.MPdi , polsek,kades kades, KH.Sanusi ,Sekjen DPD serambi bersatu tanjab barat, Ketua Yasinan Akbar dan tokoh masyarakat.
(Hy/tim)

scroll to top