Tiga Pelaku Pungli Simpang Kilangan Dibekuk Unit Reskrim Polsek Muara Bulian

IMG-20211119-WA0037-1.jpg

BATANG HARI.(Benuanews.com)-Kepolisian Daerah Polda Jambi melalui jajaran Unit Reskrim Polsek Muara Bulian Polres Batanghari,berhasil mengamankan tiga orang pelaku premanisme yang melakukan Pungli  terhadap Mobil Truck angkutan Batu Bara yang melintas di Jalan Simpang Kilangan, Kecamatan Muara Bulian dan di KM 41 Jalan Penerokan, Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari.kamis 19/11/21

Kapolda Jambi Irjen Pol. A Rachmad Wibowo, S.I.K, saat dikonfirmasi, Jum’at (19/11/2021) melalui Kabidhumas Kombes Pol. Mulia Prianto, S.,Sos.,S.I.K, mengatakan. Bahwa pelaku ini diamankan, setelah didapatkan informasi adanya aktifitas pungli di Simpang Kilangan, Kecamatan Muara Bulian dan di Simpang Panerokan, Kecamatan Bajubang.

Berbekal Informasi tersebut, Unit Reskrim Polsek Muara Bulian langsung bergerak cepat mengecek dan menindak aktifitas Pungli  tersebut.

” Sekira pada Pukul 21.00 Wib Sampai Dengan 23.52 Wib, Unit Reskrim Polsek Muara Bulian langsung bergerak cepat melakukan penindakan terhadap aksi Premanisme dan pungli yang dilakukan oleh oknum masyarakat terhadap angkutan batu bara yang melewati jalan Simpang Kilangan, Kecamatan Muara Bulian, dan berhasil mengamankan 3 (Tiga) Orang Pelaku Pungli”, ucapnya.

Serta Kabidhumas Kombes Pol. Mulia Prianto, S.,Sos.,S.I.K juga menjelaskan, Ketiga orang Pelaku pungli yang berhasil diamankan yaitu berinisial. M (51), W (54) dan P (49).

” Dari Ketiga pelaku ini, kita berhasil mengamankan Barang bukti berupa Uang, sebesar Rp. 200.000, dan Ketiga Pelaku beserta Barang bukti telah diserahkan kepada unit Pidum Polres Batanghari”, tutup Kabidhumas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto, S.,Sos.,S.I.K.

(Red)

scroll to top