Agam – Tambua tansa Meriahkan Hari Puncak Peringatan HUT RI yang diadakan remaja Komplek Nuansa Griya Megatama Lubuk Basung. (18/8)
Pada Acara puncak peringatan HUT RI ke 79 yang diadakan di komplek Nuansa Griya Megatama malam 18 Agus 2024 sangat meriah dan rame, kata ketua panitia Aidil, saat dihubungi disaat kegiatan terlaksana.
Dia menyampaikan kegiatan Tambua tansa Meriahkan Hari Puncak Peringatan HUT RI Komplek Nuansa Griya Megatama, ini berkat dukungan Ketua dan pengurus komplek, bapak/ibuk warga komplek, pemuda dan pemudi, adek – komplek semuanya berpartisipasi sehingga kegiatan ini sangat sukses dan meriah.
Tambua tansa ini sebenarnya warga dan pemuda tidak asing lagi, karena sebelumnya kami juga sudah latihan bermain kesenian tambua tansa ini, pada acara puncak ini tambua didatangkan ketua Komplek dari Padang Tongga.
Ketua Komplek Pak Padil menyampaikan kegiatan puncak HUT RI ini yang diadakan Komplek Nuansa Griya Megatama merupakan rangkaian kegiatan dari pagi mulai dari lomba yang dilaksanakan anak anak kita sampai dengan pembagian hadiah malam ini.
Terlaksana kegiatan berkat kekompakan bapak/ibu dalam membantu remaja dalam kegiatan, baik itu berupa materi, makanan dan dukungan moril, kami dari pengurus komplek mengucapkan terimakasih kepada bapak/ibu warga komplek Nuansa Griya Megatama.(Wan)