Sekertaris Dinsos Dan Kepala Kabit Kunjungi Penderita Gondok Desa Lasi

Screenshot_20240801-0923102.jpg

Dompu,NTB.Benuanews.com.Penderita tumor gondok warga Desa Lasi, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu M.Fadil (66 tahun) mendapat kunjungan dari Sekretaris Dinas Sosial dan Kepala Bidang Tehnik Rehabilitasi Dinas Sosial Kabupaten Dompu (Rabu 31/07/2024) kunjungan tersebut untuk melihat langsung kondisi M Fadil penderita tumor gondok.

Kehadiran kedua pejabat di Dinas sosial Kabupaten Dompu ini disambut dengan bahagia dan meneteskan air mata oleh Ama fedo (sapaan M.Fadil) penderita penyakit tumor gondok yang di deritanya selama 31 tahun.

Dalam kunjungan sekretaris Dinas Sosial Muhtar S.Sos dan Kabid tehnik rehabilitasi Deden s.sos Dinas Sosial Kabupaten Dompu melihat langsung kondisi M Fadil penderita tumor gondok sekaligus berdialog langsung dengan M Fadel dan keluarganya.

Menurut kepala bidang tehnik rehabilitasi Dinas sosial Kabupaten Dompu Deden S.sos penyakit tumor gondok yang di alami oleh M.Fadil ini sudah lama dan perlu di bantu dan di tangani dengan serius, “hasil dialog dengan saya dan pak Sekdis bahwa pak Fadil ini tidak ada biaya untuk berobat dan kartu BPJS mandiri yang harus di bayar tunggakannya. Ujar pak Kabid

Kaitan dengan BPJS mandiri yang tidak mampu di bayar oleh M Fadil kami di dinas sosial siap membantu untuk mengurusnya. tambah Kabid

Untuk membantu pengobatan M. Fadil penderita tumor gondok Menurut sekretaris dinas sosial kabupaten Dompu Muhtar S.sos kami dari dinas sosial siap membantu berkomunikasi dengan dinas terkait untuk membantu M. Fadil agar bisa berobat ke rumah sakit.

Pemerintah Desa Lasi melalui sekretaris Desa Lasi Amiruddin jafar memberikan ucapan terimakasih kepada dinas sosial yang telah melihat langsung kondisi M.Fadil penderita penyakit tumor gondok yang ada di Desa Lasi.

Besar harapan dari M.Fadil penderita tumor gondok kepada dinas sosial dan pemerintah kabupaten Dompu untuk membantu M.Fadil, bukan hanya pemerintah Dompu saja tetapi pemerintah propinsi dan pemerintah pusat juga bisa membantu M.Fadel mungkin ada hamba Tuhan yang terketuk hatinya mau berbagi membantu pengobatan untuk Ama fedo.

Narasumber: Kabit Dinsos
Redaksi: Benuanews.com Reporter: Sanusi
Penulis: Imran

scroll to top