Satgas Operasi Mantap Polres Muaro Jambi Gelar Patroli Skala Besar

IMG-20231107-WA0005_JIMob2Sn1I.jpeg

MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Guna Menciptakan Kondisi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) berjalan Aman Dan Kondusif Jelang Pemilu 2024,Satgas Operasi Mantap Brata Polres Muaro Jambi Patroli Skala Besar.

Patroli Skala Besar Operasi Mantap Brata Di Pimpin Langsung Plt.Kabagops Res Muaro Jambi AKP Maskat Maulana Dikantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Muaro Jambi.

Dikuti Kasatgas Preemtif Iptu Mulyadi,, Kasatgas Preventif Ipda Uba Sitinjak,SH, Satgas Humas, Aiptu Sry Zilena br Ketaren, Subsatgas Banops Yankes Ipda dr Sarah Pertiwi, Subsatgas Banops Propam dan  Personil Satgas Operasi Mantap Brata Polres Muaro Jambi.

Kapolres Muaro Jambi AKBP Muharman Arta S.I.K melalui Plt Kasi Humas Iptu Saalludin mengatakan Satgas Operasi Mantap Brata Melakukan kegiatan Patroli Mobile di wilayah kabupaten Muaro Jambi.

Dan juga melakukan pengecekkan Gudang Logistik KPU, pengecekan CCTV dan pemeriksaan Kesehatan petugas KPU, Bawaslu dan Personil Pengamanan oleh Dokkes Polres Muaro Jambi

Kegiatan patroli di gudang penyimpanan logistik pemilu guna memastikan keamanan Logistik dan penempatan logistik agar disusun dengan baik supaya tidak terjadi kerusakan pada logistik Pemilu 2024″Kata Plt Kasi Humas , Selasa 07/11/23

Tambahnya Banops Sidokes Polres Muaro Jambi juga melakukan pengecekan Kesehatan petugas KPU dan para personil yang melakukan pengamanan di kantor KPU kabupaten Muaro Jambi,agar para petugas dalam menjalankan kerjanya dalam kondisi sehat dan Prima.

Dan kegiatan Patroli Skala Besar Operasi Mantap 2023 Polres Muaro Jambi bertujuan untuk mengantisipasi setiap gangguan yang mungkin akan terjadi pada Pemilu 2024.

scroll to top