PT.Gorip KSO Melaksanakan Pelebaran Jalan Nasional Prbolinggo-Lumajang Dengan Kualitas Baik Tepat dan Cepat

IMG-20230809-WA0218_copy_800x600.jpg

Lumajang,Benua News.com-Proyek Rehabiltasi pelebaran jalan Probolinggo -Lumajang terus berjalan, nilai manfaat untuk pengguna jalan dari berbagai jenis transprotasi mulai nampak dan di rasakan oleh masyarakat, hal ini merupakan tujuan yang harus di capai pemerintah dalam rangka meningkatkan infrastruktur dalam menunjang kelangsungan sarana transportasi yang akhirnya akan berujung kepada perekonomian yang lebih bagi warga negara.

Salah seorang yang berkompeten dalam pelaksanaan proyek rehabilitasi pelebaran jalan Probolinggo-Lumajang (Tegalsiwalan Kec. Leces, Probolinggo – Kec. Kedung Jajang, Lumajang), Roy kepada media menuturkan komitmennya untuk melaksanakan pekerjaan Proyek Rehabilitasi pelebaran jalan dengan semaksimal mungkin.

“kami sebagai pelaksana yang di percaya melaksanakan proyek ini, tentunya akan berupaya melakukan dengan sebaik-baiknya, setiap hari kami selalu mengadakan terhadap pekerjaan lalu kami juga mengevaluasi secara rutin dengan maksut agar kami terus mengontrol progres kerja dan apa yang menjadi kendala agar bisa terselesaikan,” paparnya.

Foto Pengaspalan Jalan


“kami juga selalu berkoordinasi, baik dengan PU, pihak PDAM yang jaringan pipanya berada di jalur pekerjaan kami, ada juga jarigan pipa gas, jaringan fiber optik, suplyer material dan semua yang berhubungan dengan pekerjaan ini agar dalam pelaksanaanya dapat berjalan dengan baik,” ucapnya.

“Alhamdulillah, progres kami saat ini mendekati angka 30%, dan insyaallah kami akan terus konsistem bekerja dengan baik,” pungkasnya

Berkaitan dengan K3 dalam pelaksanaan pekerjaan di lapangan, Irwan mengatakan sebagain besar rambu-rambu terpasang di area pekerjaan. Untuk pengaturan lalu lintas memanfaatkan tenaga lokal dan dari internal, disetiap lokasi pekerjaan ada pengatur lalu lintas.

“untuk pekerjan pengaspalan menyeluruh (overlay),pengaturan lalu lintasnya, kita tetap berkoordinasi dengan kepolisian, baik yang di ruas yang masuk Probolinggo maupun Lumajang,” terangnya

“untuk yang berkaitan dengan sosial, setiap hari report (melaporkan) dengan world bank (bank dunia), jadi ke induknya sana, laporan-laporan, keluhan-keluhan yang ada di pekerjaan paket ini kita update per tanggal 10 setial bulannya, jadi ada 4 item report, laporan K3, Sosial, Lingkungan dan Lalu Lintas,” ungkapnya

Irwan juga menyampaikan harapannya kepada pengendara agar mematuhi rambu-rambu yang ada, untuk turut membantu kelancaran lalu lintas serta menghindari hal yang tidak di inginkan.

“untuk masyarakat, mudah-mudahan adanya kegiatan proyek ini, mobilisasi, prekonomian dari masyarakat akan lebih baik di tahun depan,” pungkasnya.

Sementara riyanto sebagai pengawas dari dinas PU PPK 1.3 mengatakan, pihaknya selalu berkordinasi dengan pihak pelaksana agar proyek rehabilitasi lelebaran jalan Probolinggo – Lumajang dapan berjalan dengan baik dengan capaian yang maksimal.

“saya harap agar proyek ini dapat terlaksana dengan baik, sesuai dengan harapan serta dapat membari dampak yang positif baik bagi pengguna jalan, baik roda dua, empat atau lebih, dan yang paling penting kelancaran lalu lintas nantinya akan berdampak pada peningkatan masyarakat sekitarnya,” jelasnya.

Star

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top