Polres Gowa Dan Pemkab Gowa Pasang Spanduk Wajib Masker Berukuran Besar

IMG-20200907-WA0038.jpg

Gowa (Benuanews.com), Agar masyarakat kabupaten Gowa semakin paham akan bahaya virus Corona selanjut jajaran kepolisian Polres Gowa bersama Pemda Gowa memberi edukasi.

Cara edukasi yang efektifkan dilakukan dengan memasang spanduk bertuliskan ” Ayo Pakai Masker” di perempatan jalan Malino dengan latar Panglima TNI dan KAPOLRI.

Spanduk besar berukuran 6 X12 meter dipasang pada 04 September 2020 tersebut sangat mudah terlihat oleh warga mayarakat khususnya warga yang akan melintas menuju dari takalar ke Kab Goww meuoun sebaliknya.

Diharapkan dengan pemasangan spanduk ini akan mampu mengedukasi warga agar terbiasa menggunakan masker saat akan beraktivitas.

Kapolres Gowa saat dikonfirmasi terkait pemasangan spanduk jumbo mengatakan,”edukasi dengan cara memasang spanduk besar sangat efektif dilakukan agar peningkatan kedisiplinan warga dalam menerapkan protokol kesehatan semakin tinggi,” terang AKBP Boy Samola

Kapolres Gowa juga berterima kasih dan apresiasi untuk Bupati Gowa yang telah memberikan ruang dalam pemasangan spanduk ini dan berharap seluruh masyarakat kabupaten Gowa terus meningkatkan disiplin dalam pencegahan covid 19,tambahnya.

Reporter by. : Budibenuanews

scroll to top