Penampilan Memukau Karnaval Dari Marching Band UPTD SDN 03 Lubuk Alai Dalam Rangka Semarakkan HUT RI Ke 79 di Kecamatan Kapur IX

IMG-20240818-WA0006.jpg

Benuanews.Com,-Limapuluh Kota.Semarak Karnaval dan Marching Band dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun 2024 di Kecamatan Kapur IX Kabupaten limapuluh kota berlangsung meriah, Minggu (18/8/2024).Siang

Itu terlihat masyarakat yang menonton acara tumpah ruah memadati jalan pasar jorong III kenagarian koto bangun kecamatan kapur IX guna menyaksikan penampilan dan peragaan Karnaval dengan Pakaian kebesaran dan kebanggaan dari sekolah masing-masing dalam mempertunjukan kebolehan siswa seekolah dasar (SD)sebagai peserta marching band dari berbagai sekolah mulai dari tingkat SD, SLTP hingga SLTA.

Kali ini yang dilihat bersama adalah penampilan Marchong Band dari SDN 03 Lubuk Alai kecamatan kapur IX dengan membentuk formasi 17 Agustus yang merupakan hari kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-79.

Gemuruh tepok sorak sorai menandai memberikan apluse kepada seluruh peserta Carnaval dari Marching Band SDN 03 Lubuk Alai kecamatan kapur IX tersebut.

Rasa bangga dan haru juga terpancar dari raut wajah kepala UPTD SDN 03 Lubuk Alai Rospianeti,S.Pd atas penampilan memukau yang ditunjukkan oleh murid-muridnya saat pawai Carnaval Marching Band HUT RI Ke -79 tingkat kecamatan kapur IX tersebut.

Bahkan dia berharap suatu saat kelak anak muridnya bisa tampil di tingkat kabupaten limapuluh kota, kita musti awali dari mimpi yang besar untuk mewujudkan impian yang besar pula harap Rospianeti,S.Pd

Ditambahkan Rospineti,S.Pd kepala UPTD SDN 03 Lubuak Alai, satu-satunya sekolah Penggerak di Kecamatan Kapur IX, PSP Angkatan 2 tahun 2022, sebagai salah satu program perubahan pendidikan nasional Indonesia.

Tak terkecuali apresiasi disampaikan Ali Jasmi,S.Pd selaku pengawas sekolah penggerak, bahwa terlihat perbedaan kualitas mutu dari sebuah sekolah penggerak dengan sekolah lain yang non sekolah penggerak.

Kedepan harapan tentu agar sekolah-sekolah lain di kecamayn kapur IX juga mempersiapkan diri untuk menjadi sekolah penggerak agar suatu saat nanti bisa menyamai antar seluruh sekolah yang ada “Pungkas Ali Jasmi,S.Pd”

Camat kapur IX Wiko Putra,S.STP dalam keterangannya mengaku puas menyaksikan pertunjukan dalam semarak sambut HUT RI diwilayahnya.” Luar bisa pertunjukannya, masyarakat pun cukup terhibur menyaksikannya,” terangnya.

Camat juga mengatakan, dalam beberapa hari belakangan ini, telah banyak kegiatan dilaksanakan dalam rangka sambut Kemerdekaan ini.” kita dari kecamatan kapur IX sangat sibuk seminggu belakangan ini melaksanakan aneka lomba dan pertunjukan juga hiburan kepada masyarakat,” katanya.(Julian)

scroll to top