MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Jalan berlubang dan tergenang air dikeluhkan warga sungai gelam,gerak cepat PT.Biccon Agro Makmur turunkan alat berat dan material timbun jalan.Senin 02/12/24
Akses Jalan warga desa sungai gelam mengalami kerusakan sejak beberapa bulan terakhir belum ada perbaikan. Kerusakan jalan tersebut dipicu oleh mobilitas angkutan buah Sawit ,tambang batu bara dan rig pengeboran yang berdiri di wilayah desa sungai gelam.
Menanggapi keluhan masyarakat dengan kondisi jalan berlubang dan tergenang air Pemilik pabrik kelapa sawit PT.Biccon Agro Makmur merespon cepat langsung menurunkan tim dan alat berat perbaiki jalan yang rusak.
Perbaikan jalan rusak, sebagai bentuk perhatian kami terhadap masyarakat sekitar,yang mana kendaraan operasional PT.BAM sendiri juga melewati jalan ini.”sebut joko susilo,Senin 02/12/24
Manager PT.Biccon Agro Makmur Joko susilo mengatakan ini merupakan komitmen serta memperhatikan dan mendukung keadaan infrastruktur jalan, khususnya jalan desa sungai gelam.
Perbaikan dilakukan dengan cepat dan tepat untuk menghasilkan hasil perbaikan yang baik.
“Semua ini kami lakukan demi kemitraan baik kami dengan masyarakat dan Pemerintah Daerah Muaro Jambi.
Ia pun membeberkan rasa kepedulian dan merupakan tanggung jawab bersama untuk merawat infrastruktur jalan.
PT.BAM juga berharap dukungan dari masyarakat sekitar agar usaha yang dilakukan aman dan lancar,dengan komitmen peduli dengan masyarakat sekitar dan menjalin komunikasi yang baik.”tutupnya
Di tempat yang sama Wahyu Ketua PAC Khusus Grib Jaya Sungai gelam mengapresiasi gerak cepat PT.BAM yang peduli terhadap infrastruktur jalan desa kami.
Mewakili warga setempat mengucapkan terimakasih atas kepedulian PT.BAM memperbaiki jalan disini.
Bentuk kepedulian PT.BAM mudah mudahan bisa mendapatkan contoh dan tindakan para pelaku usaha lainnya yang memiliki tempat usaha maupun industri di wilayah kecamatan sungai gelam.Dalam menjaga merawat infrastruktur jalan disini”ucapnya