Partai PAN Muaro Jambi Raih Lima Kursi,Prestasi Luar Biasa Masnah Busro Hantarkan Kader Menduduki Kursi Ketua DPRD 

IMG_20240304_125015.jpg

MUARO JAMBI-(Benuanews.com)-Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Muaro Jambi Raih Lima Kursi dengan perolehan total suara 29.494.

Perhitungan tersebut diatas berdasarkan Hasil Rekapitulasi Perhitungan suara tingkat kabupaten Muaro Jambi yang  telah selesai Oleh KPU Muaro Jambi di Pemilu 2024.

Dengan Diraihnya Lima Kursi Di DPRD Muaro Jambi , dipastikan Ketua DPRD Muaro Jambi periode 2024-2029 menjadi milik Partai Amanat Nasional kabupaten Muaro Jambi.

Ketua KPU Muaro Jambi Al-Muttaqin saat Dikonfirmasi “Berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara Tingkat Kabupaten oleh KPU Muaro Jambi, Partai Amanat Nasional mampu memperoleh lima (5) kursi dengan perolehan total suara 29.494 suara.

Pleno Kabupaten Sudah Selesai,Dan hasil pleno sudah kita sampaikan Ke Para Pengurus Partai Di Muaro Jambi,”Kata Al Muttaqin

Sementara Itu Ketua DPD Partai Amanat Nasional Kabupaten Muaro Jambi Hj.Masnah Busro, SE, M.Tr.lp Juga Mengucapkan Terimakasih Kepada Para Kader,Caleg Yang tersebar di setiap Dapil  Kabupaten Muaro Jambi atas Kerja Keras bersama,Partai Amanat Nasional Kabupaten Muaro Jambi memperoleh Lima Kursi,dengan Total Suara 29.494 suara.allhamdulilah “

Ini merupakan Sejarah Bagi Partai Amanat Nasional. Bisa Menghantarkan Kader PAN Menjadi Ketua DPRD Kabupaten Muaro Jambi Periode 2024 – 2029.

Dan Saya Juga Mengucapkan ribuan Terima Kasih Kepada Seluruh Masyarakat Muaro Jambi yang telah Mempercayakan Partai Amanat Nasional. Untuk Membangun Muaro Jambi”Ucap Masnah Busro

Melalui Sambungan Telepon Aidi Hatta S,Ag Wakil Ketua 1 Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai PAN Muaro Jambi membenarkan dan mengaku bersyukur atas raihan suara tersebut.

“Iya, Alhamdulillah Partai PAN Kabupaten Muaro Jambi Raih Lima Kursi,Ini Berkat dari hasil kerja keras kader-kader dan Caleg  terbaik kami,”Kata Aidi Hatta

Ini Suatu Prestasi luar biasa Bagi ketua DPD PAN Muaro Jambi. Bisa Menghantarkan Kadernya untuk menduduki kursi ketua.

Dan ini sejarah bagi PAN Muaro Jambi semasa kepemimpinan Masnah Busro

Saat ditanya terkait siapa nantinya yang bakal ditunjuk untuk menempati posisi Ketua DPRD Kabupaten Muaro Jambi Aidi Hatta menyebutkan nanti Kita ikuti Mekanisme Partai.

Dan itu Sepenuhnya menjadi kewenangan dan keputusan Partai, untuk menunjuk dan Memilih Siapa Yang terbaik untuk menduduki Kursi Ketua DPRD Muaro Jambi Periode 2024-2029.

Atas nama Pribadi dan Partai Amanat Nasional kami mengucapkan Terimakasih atas dukungan Dari masyarakat Kabupaten Muaro Jambi,yang telah mempercayai dan berjuang bersama dengan hasil yang luar biasa.”ungkapnya



scroll to top