Serang,Benuanews.com Musyawarah Cabang (Muscab) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) se-Banten yang meliputi Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Kota Cilegon berlangsung lancar, demokratis, dan penuh semangat profesionalisme. Kegiatan ini digelar di SMK Pelayaran Kota Serang,pada hari Minggu (25/1/2026).
Ketua DPD KWRI Provinsi Banten, H. Edi Murpik, yang diwakili oleh Sekretaris DPD KWRI Banten, Sarwani, selaku pimpinan sidang, menyampaikan bahwa Muscab berjalan tertib, kondusif, serta menghasilkan kepemimpinan baru yang diharapkan mampu membawa organisasi semakin maju.
“Alhamdulillah, Muscab III DPC KWRI berjalan lancar, demokratis, dan penuh semangat kebersamaan. Ini menjadi bukti bahwa KWRI di Banten terus tumbuh sebagai organisasi profesi yang solid, mandiri, dan profesional,” ujar Sarwani.
Muscab DPC KWRI yang mengusung tema “Meningkatkan Profesionalisme Jurnalis dan Sinergi Antar Pers” ini menegaskan komitmen organisasi untuk terus meningkatkan kualitas jurnalisme di tengah derasnya arus informasi digital yang kian kompleks.
Dalam sambutannya, Sarwani menekankan pentingnya peningkatan kapasitas wartawan agar mampu menghadirkan produk jurnalistik yang akurat, berimbang, dan bertanggung jawab.
“Di tengah derasnya arus informasi, organisasi profesi wartawan seperti KWRI harus menjadi garda terdepan dalam meningkatkan kapasitas jurnalis. Profesionalisme menjadi kunci agar pers tetap dipercaya publik,” tegasnya.
Mewakili Ketua DPD KWRI Provinsi Banten, Sarwani juga menyampaikan pesan dan pandangan H. Edi Murpik terkait peran strategis wartawan dalam kehidupan demokrasi.
Menurut H. Edi Murpik, wartawan memiliki posisi vital sebagai pilar keempat demokrasi yang bertugas menjaga keseimbangan informasi, mengawal kepentingan publik, serta menjadi jembatan komunikasi antara masyarakat dan pemerintah.
“Wartawan bukan sekadar penyampai berita, tetapi penjaga nurani publik. Profesionalisme, integritas, dan independensi adalah fondasi utama dalam membangun kepercayaan masyarakat. Pers harus hadir mencerdaskan, mengedukasi, sekaligus menjadi kontrol sosial yang konstruktif,” pesan H. Edi Murpik sebagaimana disampaikan Sarwani.
Ia menambahkan, KWRI harus terus mendorong anggotanya untuk meningkatkan kompetensi, etika jurnalistik, serta kepatuhan terhadap Undang-Undang Pers dan Kode Etik Jurnalistik.
“Sinergi dengan pemerintah, lembaga, dan seluruh elemen masyarakat harus dibangun melalui pemberitaan yang objektif, berimbang, dan mendidik, tanpa kehilangan sikap kritis,” lanjutnya.
Muscab III ini dihadiri unsur DPD KWRI Provinsi Banten, yakni Sarwani selaku pimpinan sidang, Ihwan Arif sebagai wakil pimpinan sidang, dan Malisi sebagai sekretaris sidang.
Melalui mekanisme musyawarah mufakat, Muscab menetapkan kepengurusan baru DPC KWRI di tiga wilayah, yaitu: Alifian sebagai Ketua DPC KWRI Kabupaten Serang, Agus Sobari sebagai Ketua DPC KWRI Kota Serang, dan H.Jajuli sebagai Ketua DPC KWRI Kota Cilegon.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Muscab Ihwan Arif mengamanatkan agar insan pers KWRI senantiasa meningkatkan kompetensi jurnalistik dan berpedoman pada Undang-Undang Pers.
“Pers memiliki peran strategis sebagai kontrol sosial, media pendidikan, dan hiburan. Karena itu, profesionalisme dan etika harus menjadi pedoman utama dalam setiap karya jurnalistik,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pers dan pemerintah demi menghadirkan informasi yang berimbang dan mencerdaskan masyarakat.
“Semoga kepemimpinan baru ini mampu membawa KWRI semakin solid, profesional, dan berkontribusi nyata dalam membangun masyarakat, khususnya di bidang pers,” pungkas Ihwan.(B)
